Hukum&KriminalRohil

Bhabinkamtibmas Polsek Bangko Bersama Masyarakat Pekaitan Panen Budidaya Ikan Patin.

Rokan Hilir, Riau Andalas Com  – Bhabinkamtibmas Pedamaran Polsek Bangko Bersama Masyarakat Kepenghuluan Karya Mulyo Sari Kecamatan Pekaitan melaksanakan Pemanenan budidaya ikan patin dalam program ketahanan pangan, Sabtu 05 Desember 2020, Siang Semalam.

Panen budidaya ikan patin itu hadir juga Camat Pekaitan, Datuk Penghulu Karya Mulyo Sari, Bhabinkamtibmas Pedamaran Brigadir I.H Dalimunthe, Tokoh Masyarakat Se- Kepenghuluan Karya Mulyo Sari saat dikolam ketahanan pangan Azola Karya Kepenghuluan Karya Mulyo Sari Kecamatan Pekaitan, Kabupaten Rokan Hilir.

Kapolres Rokan Hilir AKBP Nurhadi Ismanto SH. SIK melalui Kasubbag Humas Polres Rokan Hilir AKP Juliandi SH menjelaskan bahwa kegiatan ini dalam rangka pemberdayaan masyarakat untuk meningkatkan kesehjahteraan warga dimasa pandemi covid-19.

” Untuk Ikan yang sudah dipanen seluruhnya dibagikan kepada warga dengan melibatkan Ketua RT setempat dengan kesepakatan yang diambil dalam rapat terbatas oleh aparatur kepenghuluan.” Jelasnya Minggu 06 Desember 2020.

Giat yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas pedamaran sudah berjalan sesuai harapan, dan selama ini berkoordinasi dengan  kelompok tani, semoga apa yang sudah berjalan bisa dinikmati dan dirasakan hasilnya bagi masyarakat sekitar,”pungkasnya.(Said)***