Berita utama

Kapolsek Bangko Pimpin Langsung Pendistribusian Vaksin Sinovac Covid 19.

Rokan Hilir, Riau Andalas Com – Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais SH pimpin langsung anggota dalam pendistribusian Vaksin Sinovac covid 19 dari Upt instalasi farmasi Dinas Kesehatan Kabupaten Rokan Hilir ke Puskesmas pedamaran, Sabtu 30 Januari 2021.

Pengawalan Pendistribusian yang dilaksanakan oleh personil polsek bangko itu menuju Puskesmas Pedamaran Kecamatan Pekaitan denga  rincian jumlah vaksin yang didistribusikan dari kantor UPT Instalasi Farmasi & Logistik Kesehatan Kabupaten Rokan Hilir ke Puskemas Pedamaran Coronavae Vaccine sebanyak : 80 vial Alcohol Swabs sebanyak 1 kotak dengan  jumlah : 200 Swabs.

Dalam pelaksanaan pengawalan ini Personel yang dilibatkan dalam pengawalan vaksin covid 19 melibatkan unsur TNI : 4 orang Personil Polri : 2 orang personel ,Tim medis : 2 orang Dan dari Puskesmas Bagan Siapi api Kecamatan Bangko.

Dalam kesempatannya, Kapolres Rokan Hilir AKBP Nurhadi Ismanto SH SIk melalui Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais SH mengatakan,  jumlah vaksin yang didistribusikan dari kantor UPT Instalasi Farmasi & Logistik Kesehatan Kabupaten Rokan Hilir ke Puskemas Bagan SiapiApi Coronavae Vaccine sebanyak 260 vial Alcohol Swabs sebanyak 2 kotak jumlah : 400 Swabs.

“Personel yang dilibatkan dalam pengawalan vaksin covid 19 Polri 1 orang personel, Tim medis 3 orang personel dari Puskesmas Bagan Punak Kecamtan Bangko,”katanya.

Kapolsek Bangko Juga Menjelaskan, jumlah vaksin yang didistribusikan dari kantor UPT Instalasi Farmasi & Logistik Kesehatan Kabupaten Rokan Hilir ke Puskemas Bagan Punak Kecamatan Bangko Coronavae Vaccine sebanyak 300 vial Alcohol Swabs sebanyak 2 kotak jumlah 400 Swabs.

“Personel yang dilibatkan dalam pengawalan vaksin covid 19 Polri 1 personel Tim medis 2 personel,”Jelasnya.

Lebih Lanjut Dikatakannya, Untuk RSUD Dr.Pratomo Bagan Siapi api Kecamtan Bangko jumlah vaksin yang didistribusikan dari kantor UPT Instalasi Farmasi & Logistik Kesehatan Kabupaten Rokan Hilir ke RSUD Dr Pratomo Bagan Siapi api Coronavae Vaccine sebanyak 800 vial Alcohol Swabs, sebanyak 3 kotak jumlah 600 Swabs.

“Personel yang dilibatkan dalam pengawalan vaksin covid 19 Polri 1 personel Tim medis 2 personel,”Terang Kapolsek Bangko.

Dia menambahkan, bahwa tujuan pengawalan yang dilakukan oleh personil polsek bangko guna menjamin aman dan lancarnya pendistribusian sehingga pada saat dilakukan vaksinasi tidak menghambat dan mengganggu tim medis yang bekerja.

“Kita menghimbau masyarakat harus tetap mematuhi protokol kesehatan sehingga dapat menghindari penyebaran virus Corona,”Pungkas Kapolsek Bangko.(Said)***