PelalawanPemerintahan

FGD Penerapan Kawasan Sains dan Teknologi Harapkan Investor Berinvestasi di Pelalawan untuk Bidang Pendidikan

PELALAWAN, Riauandalas.com – Bupati Pelalawan H.M.Harris menghadiri Focus Group Disscussion (FGD) Kawasan Sains dan Teknologi sebagai Kawasan Pendidikan di Kabupaten Pelalawan.Berlangsung di Pekanbaru.Kamis(22/08).

Hadir dalam kesempatan tersebut Deputi Bidang Perencanaan Penanaman Modal BKPM RI Ikmal Lukman,Staff Ahli Bidang Akademik Kemeristek Dikti,Direktur Penataan Kawasan Kementerian ATR/BPN,Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pekanbaru,Ketua DPRD Pelalawan yang diwakilli oleh Komisi I DPRD Pelalawan H. Abdullah,Para Rektor Perguruan Tinggi Propinsi Riau,Perwakilan Kepala OPD Propinsi Riau,Ketua ST2P Prof.DR.Detri Karya,Asisten Bidang Pembangunan Drs.Atmonadi,M.Si,Kepala Disperindagkop dan UMKM Drs.H.Fakhrizal,M.Si,Kepala Dinas Lingkungan Hidup Syamsul Anwar,M.Si,Kepala Dinas Tenaga Kerja Abdul Rahman,M.Si,Kepala Balitbang Ir.Arizal,M.Si,Kepala Dinas Pertanian Syahfalevi,M.Si,Plh.Kepala Bappeda Drs. Edi Surya,Plt.Kadiskominfo Hendri Gunawan,AP,Plt.Kadis DPMPTSP Budi Surlani,M.Si serta Perwakilan dari Dinas PUPR Pelalawan.

Bupati Pelalawan H.M.Harris saat membuka pertemuan FGD ini mengatakan bahwa pertemuan hari ini adalah hasil sebelumnya pertemuan yang berlangsung di Kabupaten Pelalawan terkait pengembangan teknopart kedepan tentang Sistem Inovasi Daerah (SIDA).

Bupati Pelalawan dua periode ini mengatakan berkaitan dengan pembangunan Pelalawan kedepan, bahwa PT.Pindad akan membangun perusahaan sawit,bukan menghasilkan CPO tapi akan lebih memproduksi kepada bahan bakar.

Untuk pembangunan teknopart Pelalawan ini bahwa lahan seluas 3.724 ha tidak ada proses ganti rugi kecuali tanaman masyarakat yang masuk dalam kawasan karena ini merupakan tanah ulayat masyarakat maka kesepakatan dari ninik mamak di serahkan kepada Pemerintah Daerah. Teknopart Pelalawan adalah yang terluas di Indonesia.

Diharapkan melalui FGD ini bisa menjadi bahan prioritas di pemerintah pusat, dengan potensi riau yang ada khusus di Kabupaten Pelalawan.

Sementara itu Deputi Perencanaan Penamaman Modal Ikmal Lukman mengatakan investasi sangat ini sangat penting bagi pembangunan dan kontribusi bagi pertumbuhan ekonomi. Kawasan Industri di Indonesia saat ini yang berjumlah 87 merupakan lokasi yang di sediakan sebagai lokasi investor dan ini hanya diperuntukan bagi pembangunan industri saja .

Ia cukup antusias dengan luas areal kawasan teknopart Pelalawan seluas 3.724 ha karena di Indonesia hanya di Pelalawan yang memiliki kawasan investasi yang luas dan siap secara konsep dan implementasi di lapangan dan kita harapkan ini semua bisa terintegrasi. Selanjutnya ia menambahkan bahwa investor tidak berorientasi kepada industri saja tapi juga bagi kawasan pendidikan dan riset untuk menjadi perhatian utama, dan kabupaten pelalawan sudah memulainya

Terkait masalah lahan di harapkan potensi investor itu clean and clear dimana selain tanah,pembangunan jalan,kepadatan tanah juga bisa menjadi pertimbangan untuk para investor bisa berinvestasi.(md)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *