PemerintahanRohul

Sekda Rohul Kembali Melantik 24 Pejabat Eselon III dan IV Serta Direktur RSUD

ROKAN HULU, Riauandalas.com -Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Ir Damri Harun.MM yang mewakili Bupati Rohul H Sukiman, Selasa (20/3/2017) sore,resmi melantik sertan mengambil sumpah jabatan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rohul bersama 24 Pejabat Eselon III dan IV lainnya, di lingkungan Pemkab Rohul.

Pelantikan yang digelar di ruang rapat lantai III kantor bupati, yang dilantik Direktur RSUD Rohul Dr.Novil, 3 Pejabat Eselon III yakni Hadi Yanto SE dilantik sebagai Kabid Rehabilitasi dan Perlindungan Sosial Dinas Sosial Pemberdayan Perempuan dan Perlindungan Anak Rohul.

Kemudian, Ramli Napitupulu SSos dilantik sebagai Kabid Pemantauan Masalah Strategis dan Fasilitas Pengamanan Konflik di Badan Kesbangpol Rohul serta M Yudi Arfian SP MSi sebagai Kabid Penyelenggaraan E-Govermance Diskominfo Rohul, termasuk 1 pejabat eselon IV lainnya di lingkungan Pemkab Rohul.

Dalam arahnnya, Sekda Rohul Ir Damri Harun MM menyatakan, bahwa pelantikan pejabat Eselon III dan IV di lingkungan Pemkab Rohul, sudah ikuti proses dan sesuai dengan aturan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

Selain untuk mengisi kekosongan jabatan, sekaligus promosi dan penyegaran bagi pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemkab Rohul.

“Selamat ke pejabat Eselon III dan IV Rohul yang baru dilantik. Jalankan amanah dan kepercayaan yang diberikan pimpinan dengan baik, laksanakan tupoksi masing-masing dengan penuh tanggungjawab. Tunjukkan komitmen, integritas dan loyalitas dalam melaksanakan tugas dengan keikhlasan,’’ jelasnya.

Sekda juga berharap ke pejabat yang baru dilantik dan diambil sumpah, agar dapat merenungkan dan mentaati sumpah jabatan yang telah diucapkan pada pelantikan.

Karena jabatan yang diberikan itu, amanah dan kepercayaan pimpinan, apabila suatu waktu kepercayaan yang telah diberikan tidak dijalankan dengan baik, maka pemberi amanah  (pimpinan), akan mengambil kembali.

Sekda Damri juga berpesan ke Direktur RSUD Rohul yang baru dilantik, agar bisa membenahi seluruh pelayanan di rumah sakit. Karena selama ini, jabatan Direktur RSUD hanya dijabat Pelaksana Tugas (Plt). ***( Alfian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *