PemerintahanRiau

Rampung, Dewan Sahkan Perda SOTK Baru September Ini

64suhardiman-ambi

PEKANBARU, Riau Andalas.com– Dewan rampingkan rancangan peraturan daerah (Perda) SOTK baru Provinsi Riau yang sudah masuk tahap akhir.

Sesuai rencana pengesahan Perda tersebut akan dituntaskan dalam bulan September ini. Sehingga kedepanya tinggal penerapan dilingkungan pemprov Riau.

Informasi tersebut disampaikan Anggota Pansus SOTK Suhardiman Amby. Dikatakanya, untuk penuntasan rancangan Perda itu, pihaknya telah berupaya semaksimal mungkin. Terutama dalam kelengkapan draf Ranperda SOTK baru yang segera disahkan menjadi Perda yang rasionalisasinya akan dimasukan dalam penganggaran APBD Murni 2017 mendatang.

“Rencananya disahkan akhir bulan ini,  hal ini juga mengacu pada efisiensi anggaran sesuai PP nomor 18 tahun 2016 yang akan segera diterapkan,” katanya.

Dijelaskanya, dengan adanya pengesahan Perda SOTK baru tersebut, ia menilai akan berdampak luas pada pembangunan Riau kedepan. Termasuk efisinsi anggaran belanja pemerintahan. Seperti belanja pegawai yang digabung yang bisa diarahkan pada kepembiayaan kebutuhan masyarakat.

“Sekarang kita bisa lihat berapa besar anggaran yang ada di setiap SKPD, jika dirampingkan nanti anggaran itu bisa dialihkan pada kegiatan yang lebih prioritas,” ujarnya.

Selain itu tambahnya, perampingan SKPD itu juga akan berdampak pada pelaksanaan kegiatan. Dimana setiap SKPD bisa lebih fokus sesuai masing-masing bidang yang dikuasai. “Tambah lagi yang dirampingkan itu bukan sistim kerja tapi satuan kerjanya yang bisa dijalankan satu komando,” tuturnya. (Dri)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *