Berita utamaGaleriPemerintahanRohul

Bupati Suparman Kukuhkan Pengurus KTNA Rohul

Pengukuhan KTNA
Rokan Hulu, Riau Andalas.com – Bupati Rokan Hulu H Suparman SSos MSi meminta kepada Pengurus Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Rohul masa bhakti 2015-2020 yang baru dilantik untuk dapat memainkan peran dan fungsinya selaku organisasi profesi yang dapat memfasilitasi dan memperjuangkan kepentingan petani baik bidang pertanian, peternakan, perikanan, perkebunan di Rokan Hulu
Selain, KTNA melakukan koordinasi dengan SKPD terkait dalam menjembatani aspirasi dan keluhan petani yang tergabung dalam KTNA kepada pemerintah daerah untuk meningkatkan usaha petani.
Bupati Suparman meminta kepada pengurus KTNA Kabupaten Rohul untuk mendukung dan mensukseskan program yang dilaksanakan pemkab Rohul dalam bidang pertanian, perkebunan, perikanan dan peternakan.’’
Jika program pemerintah daerah itu didukung oleh pengurus KTNA, maka program pendekatan ekonomi kerakyatan akan bisa terwujud dengan bai‎k. .Saya harapkan petani di Rohul Hendaknya menjadi andalan dan mandiri kedepannya’’‎kata Bupati Rohul saat di tanya wartawan selasa(31/05/16) usai.mengukuhkan Pengurus KTNA.Di hotel Sapadia Pasir Pengaraian
Dalam acara tersebut dihadiri Ketua DPRD Rohul Kelmi Amri SH, Kapolres Rohul AKBP Pitoyo Agung Yuwono SIK MHum, sejumlah kepala dinas, badan dan kantor dilingkungan Pemkab Rohul serta  Pengurus KTNA Rohul yang dilantik yakni H Ardiman Daulay, Sekretaris Suratman dan Bendahara KTNA Rohul H Amri SSos.‎
Menurut Bupati, pemerintah daerah akan memberikan support dan dukungan kepada petani terhadap program sektor pertanian, perikanan, peternakan dan perkebunan.Dalam rangka meningkatkan prekonomian petani di daerah ini
Dalam pada itu, Ketua KTNA Kabupaten Rohul H ardiman Daulay menyatakan Pengurus KTNA siap untuk mendukung dan mensukseskan program yang dicanangkan Pemkab Rohul.Selain, KTNA beliau juga akan menjembatani petani kepada pemerintah daerah.
Sebab, berdirinya KTNA, tidak lain untuk membantu para petani disektornya masing-masing.Karena KTNA sebagai organisasi yang berorientasi pada aktifitas sosial yang berbasiskan sektor pertanian, peternakan, perkebunan dan lingkungan hidup di pedesaan.”pungkasnya” (Alfian)‎

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *