AndalasHukum&Kriminal

Polsek Kualuh Hulu Tangkap Pelaku Pembongkar Rumah Warga

Tersangka

LABURA, Riauandalas.com-Seorang pelaku tindak pidana pencurian dengan pemberatan di ringkus Polsek Kualuh Hilir Polres Labuhanbatu Selasa (19/3/19).

Informasi di terima pelaku yang berinisial BS (38) warga Desa Teluk pule dalam, Kec. Kualuh Leidong, Kab. Labura ini ditangkap polisi lantaran melakukan pembobgkaran rumah milik korban bambang Susanto warga Hamonangan Desa Teluk Pule Dalam Kec. Kualuh Leidong Kab. Labura pada senin (18/3/19).

“Tersangka ini kita tangkap lantaran melakukan pencurian disebuah rumah warga di Desa Teluk Pule Dalam, Kecamatan Kualuh Leidong, Kabupaten Labura” Jelas Kapolsek Kualuh Hilir AKP.Syahrul.SH.MH

di jelaskan Kapolsek pelaku pencurian ini melakukan aksi nya dengan cara membongkar rumah korban dan mengambil barang barang berharga milik korban berupa satu unit Sp. Motor jenis Honda GL.Pro, satu unit Senapan Angin, Uang tunai Rp. 120.000,-, serta Kunci kunci peralatan bengkel.

“Setelah berhasil membongkar rumah, tersangka mengambil barang barang berharga yang ada di rumah korban, serta membawa sepeda motor yang ada di rumah korban pada saat itu” papar kapolsek.

Usai kejadian itu korban yang baru pulang dari ladang, melihat rumahnya telah berantakan dan srpeda motor miliknya telah hilang, mengetahui hal tersebut korban pun melaporkannya ke mapolsek Kualuh Hilir.

“Setelah mendapat laporan polisi dengan Nomor : LP / 16 / III/ 2019 / Sek Kualuh Hilir, Tanggal 18 Maret 2019 an. pelapor Bambang Susanto, Tim res Langsung melakukan penyelidikan, dan berhasil menangkap tersangka beserta barang bukti” ungkap kapolsek

Saat ini lanjutnya tersangka beserta barang bukti telah di amankan di mapolsek Kualuh Hilir guna proses penyidikan lebih lanjut.tutupnya

(Fendi Harahap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *