Hukum&KriminalRohul

Terkait Dugaan Pungli Surat Tanah, Kepala BPN Rohul Terkesan Tutup Mulut

ROKAN  HULU, Riau Andalas. com   – Setelah ‎ di tangkapnya pejabat di lingkungan kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) kabupaten Rokan Hulu oleh tim Saber Pungli karena telah melakukan pungutan liar pengurusan surat tanah, kepala BPN Rohul, Ruslan terkesan tertutup dan bungkam alias enggan di konfirmasi  oleh awak media.

Hal itu terlihat ketika sejumlah wartawan yang mencoba menemui di kantornya yang terletak di komplek perkantoran pemda Rohul kota Pasir Pengaraian, Senin (12/6/2017) pagi.

Sebagai pemimpin di kantor BPN Rohul seharusnya dirinya memberikan keterangan terkait anggotanya yang tertangkap tangan oleh tim saber pungli kabupaten Rokan Hulu pada Jumat (9/6/2017) sore lalu terkait pungli dalam pengurusan surat tanah.

Menurut petugas pengamanan di kantor BPN Rohul, Anton bahwa kepala BPN Rokan Hulu tak bersedia ditemui karena sedang sibuk.

“Maaf bang Bos lagi sibuk, tak bisa bertemu bang,” kata Anton kepada Wartawan di kantor BPN Rohul.

Menyikapi tertangkapnya pejabat di kantor BPN Rokan Hulu, ketua Fraksi PDI-P DPRD Rokan Hulu, H. porkot mengatakan seharusnya kepala BPN Rohul harus tegas dan transparan terkait anggotanya yang melakukan pungli.

Dia juga menyarankan apabila kepala BPN Rohul tidak sanggup memberikan pembinaan dan pengawasan terhadap anggotanya, sebaiknya untuk mundur saja jadi Jabatannya.

“Apalagi sekarang pak Jokowi meminta seluruh Aaparatur Sipil Negara harus “Kerja, kerja, dan Kerja, kalau gak mau kerja dan gak sanggup pada posisi itu, ya tinggalkan aja, masih banyak lagi orang yang berkompeten untuk menjadi Kepala BPN, ” tegas Porkot.

Hal senada juga diungkapkan oleh anggota DPRD dari Fraksi Nasdem, Alpasirin, Ia mengaku jika tidak bisa bekerja sebagai kepala BPN mudur saja, karena masih banyak yang mau bekerja.

Alpasirin juga meminta kepada Tim Saber Pungli harus bergerak cepat, pasalnya masih banyak pungli-pungli lainya di pemkab Rohul ini.

“Tim saber Pungli harus cepat, BPN itu hanya bagian kecil saja, masih banyak pungli-pungli lebih besar di Rohul ini,” terangnya.***( Alfian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *