RohulSosial&Budaya

Sesepuh Minang Rohul Menilai Musda IKMR Ke III  Tidak Sesuai AD-ART

ROKAN  HULU, Riau Andalas. com   – Musyarawarah Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) di Hotel Netra, Ujung Batu sempat ricuh dan diwarnai aksi walk out, sehingga akhirnya panitia menunda pelaksanaan Musda.

Dengan ditundanya pelaksanaan Musda IKMR Rohul tahun 2017, sesepuh orang Minang, Ahmad Yul yang juga Ketua Persatuan Keluarga Daerah Pariaman (PKDP) Rohul menegaskan, Musda yang digelar tidak sesuai Anggaran Dasar Anggaran Rumah Tangga (AD-ART) IKMR.

“Bila kita menilik dari pelaksanaan Musda yang digelar IKMR Rohul diduga, adanya unsur rekayasa dan intimidasi dari pihak tertentu. Karena, terjadi kericuhan dan walk out yang seharusnya tidak pelu terjadi. Apalagi, yang walk out utusan IKMR Rohul serta utusan IKMR Ujung Batu,” tegas Ahmad Yul, Minggu (20/8/2017).

Musda yang dihadiri Sekjen IKMR Riau, Marjoni, awalnya sejak Sabtu (19/8/2017) sekitar pukul 13.00 Wib hingga pukul 23.00 Wib. Namun jelas Ahmad Yul, setelah ditunjuk pimpinan sidang, terdiri 3 orang dipimpin dr Zuldi, lalu Musda mulai ricuh dan ada perdebatan hangat di Forum Musda.

Kemudian, utusan IKMR Rohul serta IKMR Ujung Batu melakukan aksi walk out, karena tidak menerima tatib yang adianggap tidak sesuai AD-ART setelah disahkan oleh pimpinan sidang.

Sikapi aksi walk out utusan IKMR Rohul dan IKMR Ujung Batu, Ahmad Yul juga menilai, bahwa sikap itu tidak mencerminkan etikat baik, serta tidak menghargai undangan dari panitia pelaksana, termasuk undangan IKMR dari kecamatan lainnya di Kabupaten Rohul.

Awalnya, Sekjen IKMR Riau Marjoni dalam arahannya, berharap pelaksanaan Musda IKMR Rohul memilih ketua secara aklamasi.Kegiatan Musda, dihadiri H M.Hilif mantan Ketua IKMR Rohul, sesepuh orang Minang Ujung Batu, pengurus IKMR Riau, seluruh Ika di Rohul.

Dengan ditundanya Musda IKMR Rohul. Ahmad Yul mengaku kecewa. Karena seharusnya pelaksanaan Musda bisa berjalan sesuai yang diharapkan, oleh seluruh masyarakat Rohul asal Minang, Sumatera Barat.

Informasi terakhir, sabtu malam sudah terpilih pimpinan sidang pelaksanaan Musda IKMR Rohul, untuk melaksanakan pemilihan Ketua IKMR Rohul priode 2017-2022. Dimana ketua pimpinan sidang ditunjuk, Ketua Nazaruddin alias Bidin utusan Rambah Samo, Afrizen (wakil ketua) utusan Tambusai Utara dan Dedi Suhendra alias Acil utusan IKMR Rohul.

“Kita harapkan demi kemajuan IKMR Rohul, kita desak agar panitia bisa segera melaksanaan Musda digelar secepatnya,” harap Ahmad Yul.          **( Alfian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *