PekanbaruPemerintahan

Apel Gabungan Terakhir, Ini Pesan Edwar Kepada ASN

PEKANBARU, Riau Andalas. com  – Penjabat Wali Kota Pekanbaru, Edwar Sanger mengucapkan terima kasih jelang berakhirnya masa jabatannya.

Selama menjabat dirinya mengaku kepemimpinannya berakhir dengan suka dan duka usai memimpin Apel Gabungan terkahir, di Halaman Wali Kota, Jalan Sudirman.

Mengakhiri masa tugas jabatan ya rasanya sangat banyak suka dari duka . Saya bersyukur pemilihan kepala daerah di Pekanbaru berjalan baik. Karena kan tugas saya untuk menjalankan pilkada dengan baik, dan kita mendapatkan penghargaan terbaik se Indonesia ,” katanya pada , Senin (15/5/2017) pagi.

Edwar mengingatkan kembali, kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mencermati dan mempedomani 12 butir Kode Etik ASN yang ada pada Pasal 5, UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN.

Karena Kode Etik ASN merupakan pedoman untuk menjaga martabat dan kehormatan serta perilaku ASN dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya melayani masyarakat.

“Intinya terkait etika ASN. Kita semua harus benar-benar memahami dan menjalankan Kode Etik tersebut, sehingga integritas kita terjaga dengan baik selama kita bekerja. Di samping itu kita juga harus senantiasa loyal kepada pimpinan,” katanya.

Dalam Apel gabungan ini hadir Sekda, Asisten, Kepala OPD dan sejumlah Pejabat Struktural, Camat dan Lurah di lingkungan Pemko Pekanbaru .

Apel ini merupakan yang terkhir yang akan dipimpin Edwar. Pasalnya, akan dilakukan Pelantikan dan serah terima jabatan kepada Walikota dan Wakil Wali Kota terpilih (22/05/2017) , dirinya akan sepenuhnya kembali bertugas di BPBD Pemprov Riau

“Saya menyadari bahwa selama menjabat penjabat walikota ini penuh dinamika, yang secara bersama-sama telah kita hadapi sesuai tupoksi kita masing-masing. Jika masih ada hal-hal administratif yang harus saya selesaikan, saya tetap bersedia, sehingga tidak ada masalah di kemudian hari,” katanya.

Rilis Marshal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *