PemerintahanRiau

Tingkatkan Kemampuan, Humas Pemprov Riau Gandeng STMM-MMTC

Khusus tenaga teknis peliputan

PEKANBARU, Riau Andalas.com – Tingkatkan kemampuan teknis tenaga peliputan, Biro Hubungan Masyarakat (Humas) Setdaprov Riau Provinsi Riau lakukan pelatihan teknis dengan menggandeng Sekoilah Tinggi Multi Media (STMM) -MMTc Yogyakarta selaku sekolah ahli bidang peliputan. Baik terkait Produksi Pemberitaan Audio Visual dan Printing maupun untuk media cetak.

Pelatihan yang diselenggarakan selama enam hari tersebut,  dikuti sekitar 17 tenaga piputan yang juga didampingi Karo Humas yang diwakili Oleh Kabag. Penyajian Informasi Drs.Subani Firdaus, MH, Dra. Liyana Hadi dan Kasubbag. Kerjasama dan Humas dan Nunuk Parwati,  sebagai pendamping tenaga peliputan Humas Sekdaprov Riau. Dimana kegiatan tersebut dibuka lansung oleh Wakil Ketua II STMM-MMTC Yogyakarta, Purwanto, SE, MSi.  Dikatakanya kegiatan pelatihan dan kerjasama kerjasama tersebut sangat perlu ditingkatkan di daerah.  Khususnya terkait kemampuan keterampilan para petugas peliputan yang berada di Biro Humas pemerintahan,  seperti yang diselenggarakan Biro Humas Setdaprov Riau saat ini yang berperan besar sebagai pusat informasi pemberitaan untuk masyarakat dan pengembangan terhadap media masa.

“Tambah lagi dalam menghadapi Pasar bebas Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) saat ini yang dituntut harus memiliki keterampilan dan daya saing,” katanya saat membuka pelatihan beberapa waktu lalu di STMM-MMTc Yogyakarta.

Sementara Kabag. Penyajian Informasi Setdaprov Riau Drs.Subani Firdaus MH,  menjelaskan, pelatihan yang diutamakan terkait meningkatkan kemampuan tenaga peliputan dalam menjalankan tugas sebagai peliputan pemerintah.  Seperti pembuatan rillis untuk media cetak dan online,  video visual untuk televisi maupun fotografer dalam mengabadikan foto kegiatan.

(Sebagaj tanaga peliputan di pemerintahan,  mereka harus memiliki keterampilan yang lebih matang.  Baik darincara penulisan naskah berita, perencanaan produksi berita maupun teknik pengoperasian peralatan yang sesuai dengan dasar- dasar Jurnalistik,” ujarnya.

Secara keseluruhan tambahnya,  pelatihan yang dilaksanakan tersebut pada prinsifnya dapat berjalan dengan lancar tanpa ada kendala, baik pada peserta dapat mengukuti pelajaran selama pelatihan begitu juga pada pemateri yang diharapkan antusias dalam memberikan pengetahuan pada peserta.

“Sehingga dengan adanya pelatihan ini memberikan dampak positif terhadap peserta dan mampu meningkatkan kinerja peliputa dilingkungan Pemprov Riau kedepam, ” harap Subani Firdaus. (dri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *