LingkunganSosial&Budaya

SinergitasTNI – Polri – BPBD Dan Instansi Terkait Dalam Penanganan Banjir Kali Lamong

MOJOKERTO, Riau Andalas. com –     Dalam upaya mengatasi permasalahan yangterjadi di wilayah,diperlukan kesamaan pola sikap dan pola tindak segenapAparatur Pemerintahan dan pihak terkait, seperti dalam penanganan bencanabanjir rutin tahunan yang terjadi di tiga dusun dalam wilayah dua desa diKecamatan Dawarblandong Kabupaten Mojokerto yang disebabkan tingginya curahhujan dan meluapnya Sungai Lamong, pada Kamis (02/02/2017).

Sejumlah personel gabungan dari Koramil0815/08 Dawarblandong, Polsek dan Pemerintah Kecamatan Dawarblandong bersamaBPBD,  Dinas Sosial dan UPT PuskesmasDawarblandong, kompak melakukan penanganan terhadap warga yang terdampakbencana banjir, mulai dari melakukan evakuasi sampai dengan membantu kelancarandistribusi bantuan dari pihak terkait.

Menurut keterangan Danramil 0815/08Dawarblandong Kodim 0815 Mojokerto Kapten Arh Supriyono, banjir yang melandaDusun Klanting Desa Pulorejo, Dusun Ngarus dan Dusun Balong Desa Banyulegi,disebabkan tingginya curah hujan pada Rabu (01/02) dan Kamis dini hari (02/02).

Sebenarnya banjir pada Rabu (01/02) sudahsurut, namun pada Kamis dini hari (02/02), hujan kembali melanda wilayahDawarblandong sehingga Sungai Lamong meluap, walaupun tidak ada korban jiwa,namun banjir tersebut telah mengakibatkan 50 unit rumah warga yang tersebar ditiga Dusun dalam wilayah dua Desa terendam air dengan ketinggian ± 30 Cm.  Pungkas Danramil.

Hasil pantauan di lapangan, rumah warga yangterendam air  antara lain di DusunKlanting Desa Pulorejo 9 KK, Dusun Ngarus Desa Banyulegi 20 KK dan Dusun BalongDesa Banyulegi 21 KK, banjir juga telah merendam jalan dan areal pertanian ± 30Ha yang ditanami padi siap panen di ketiga Dusun tersebut.

Diawal terjadinya banjir, air luapan SungaiLamong dan akibat tingginya curah hujan mencapai ± 80 Cm dan di beberapa titiksempat mencapai ± satu meter bahkan lebih.  Perkembangan terakhir sampai dengan sore hari,kondisi air mulai surut, rata-rata antara 30 s.d. 50 Cm.

Selain membantu mengevakuasi warga dan upayapemulihan pasca bencana banjir, pihak aparat terkait turut berperansertamembantu Dinas Sosial Kabupaten Mojokerto mendirikan dapur lapangan danmembantu UPT Puskesmas Dawarblandong membuka Posko Pengobatan.  Pihak PDAM Kabupaten Mojokerto jugamendistribusikan satu tangki  air bersih.

Untuk meringankan bebanwarga yang terdampak banjir, BPBD Kabupaten Mojokerto telah memberikan bantuanberupa makanan siap saji 15 paket, lauk pauk 15 paket, tambahan gizi 15 paketdan Sembako 15 paket.

Bantuan juga datang dariMajelis Wakil Cabang NU Kec. Dawarblandong, untuk tiga Dusun berupa uang tunai sebesar Rp 3.500.000,- untuk masing –masing dusun ditambah Mie Instan 18 Dus, Air Mineral 36 Dus, Teh Rio 6 Dus,Permen 24 Pak, Roti Sisir 3 Dus dan Roti Manis 3 Dus.

Turut serta dalam penanganan bencana banjirantara lain  Koramil 0815/08 Dawarblandong15 orang, Polsek 8 orang, Pol PP / Tramtib Kecamatan Dawarblandong 2 orang, UPTPuskesmas Dawarblandong 37 orang, BPBD Kab. Mojokerto  3 orang, PMI Kab. Mojokerto 6 orang, Tagana10orang dan PPL / THL 3 orang. Sampai saat ini sejumlah aparat gabungan masihbertahan di lokasi untuk melaksanakan siaga pantau guna mengantisipasiterjadinya luapan Sungai Lamong dan banjir susulan akibat cuaca tidak menentudi wilayah Dawar Blandong Mojokerto. (Penrem 082/CPYJ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *