KamparPemerintahan

Ketua DPRD Kampar akan terima laporan THL yang di “berentikan ” DLH Kampar

KAMPAR, Riauandalas.com-Ketua DPRD Kampar Muhammad Faisal ST akan menerima laporan “korban” pemberhentian Tenaga harian lepas (THL) tenaga kebersihan Dinas lingkungan Hidup (DLH) kab.Kampar jika ada laporan masuk Ke Dewan,ujarnya.

Hal tersebut di sampaikan Faisal selesai acara pengukuhan Pengurus Forum Wartawan Legislatif DPRD Kampar,Senin 09//03/2020.

“Kita akan panggil hearing Dinas lingkungan Hidup serta “korban ” pemberhentian tenaga kebersihan itu jika ada laporan masuk ke DPRD”,ujarnya.

Selain itu Faisal menanggapi pemberhentian 17 orang tenaga kebersihan di DLH Kampar mengapa tidak diakomodir kepentingan pekerja, jika dijanjikan mencari pengganti.herannya.

Apalagi setelah kontraknya sudah habis, tapi masih dipekerjakan selama 2 bulan. Mereka menganggap SK nya diperpanjang, kata Faisal, imbuhnya.

Dalam perekrutan pekerja, harus dilakukan secara transparan, sesuai mekanisme dan aturan berlaku. “Jangan terkesan mendadak dan kalau dilakukan secara mendadak, sudah pasti ada “apa-apanya,” ucapnya.(Am).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *