AndalasPemerintahanSosial&Budaya

Dispora labuhanbatu gelar pemilihan duta wisata.

LABUHANBATU, Riauandalas.com-Untuk meningkatkan tumbuh kembang wisata labuhanbatu menuju sejahtera 2020 dan semakin hebat lebih bermartabat Dinas pemuda dan olahraga labuhanbatu melakukan pemilihan duta wisata untuk labuhanbatu Senin (25/2/2019) di gedung kesenian jalan Meranti rantau Utara labuhanbatu.

“Ajang penilaian tersebut di ikuti 87 peserta putra dan putri yang di buka untuk umum,adapun dasar penilaian di sesuaikan dengan bakat dan ketwork demikian dikatakan kepala bidang pariwisata Azrina SE di sela acara berlangsung,

Menurut Azrina ajang tersebut akan dilaksanakan selama tiga hari kedepan, yang mana di hari pertama dimulai dengan tehcnical meting dan tes bakat hari kedua tes tertulis untuk untuk penilaian sepuluh besar, babak final akan di gelar tanggal empat Maret mendatang.yang mana bagi pemenang akan kita bawa ke provinsi untuk mewakili labuhanbatu.

Sementara Kepala dinas pemuda dan olahraga labuhanbatu Ade Huzaini SE pada kesempatanya mengatakan ajang seperti ini harus sering di lakukan karena dapat membangkitkan dan meningkatkan sektor pariwisata di labuhanbatu.

” Ajang seperti ini akan sering kita lakukan karena di nilai mampu membangkitkan dan meningkatkan sektor pariwisata di labuhanbatu yang di harapkan mampu memperkenalkan bermacam macam wisata yang ada di labuhanbatu.

Di katakan Ade Huzaini, kegiatan ini adalah sebagai program penyaluran bakat yang di miliki putra putri labuhanbatu, baik dari segi seni tari, vokal, drama, dan puisi, ujar Ade.

Adapun penilaian dalam ajang tersebut dewan juri menilai dari segi karakter dan bakat yang di miliki peserta yang nanti dewan juri dari provinsi yang menentukan siapa yang berhak mewakili labuhanbatu ke tingkatan selanjutnya.

Hadir pada pembukaan ajang tersebut kepala dinas pemuda olahraga Ade Huzaini, Kabid pariwisata Azrina, serta para peserta dan guru pendamping.

(Fendi Harahap)**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *