AndalasHukum&Kriminal

Berkelahi, Warga Aek Kota Batu Labusel Diduga Kena Tembak

Foto: Andi Sihotang dirawat di RS Nur’aini.

LABUSEL,Riauandalas.com-Andi SP Sihotang (32), warga Perumahan Griya Nusa 3, Dusun Simpang IV, Desa Aek Batu, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labusel, Provinsi Sumatera Utara, terpaksa dilarikan ke RS Nur’aini Kotapinang, akibat luka pada perut dan beberapa bagian tubuhnya, setelah berkelahi dengan seorang pria berinisial W (33), warga Sikampak, Desa Aek Batu, pada Minggu (22/9/2019) malam.

Belum jelas apa penyebab pasti luka pada perut Andi SP Sihotang. Ada yang menyebut karena ditikam (ditusuk), namun banyak juga kabar yang mengatakan kena tembakan.

Informasi yang dihimpun wartawan dari sejumlah saksi di lokasi kejadian menyebutkan, malam itu sekira pukul 20.05 WIB Andi bersama sejumlah rekannya sedang duduk di kedai tuak di Jalan Torganda, Dusun Simpang IV, Desa Aek Batu. Ketika itu melintas W mengendarai sepeda motor berboncengan dengan istrinya dan Andi memanggilnya.

Mendengar panggilan itu, W kemudian menghentikan kendaraan dan turun mendekat, disusul Andi yang juga beranjak dari dalam warung mendapati Sw. Tidak jelas apa penyebabnya, kedua pria tersebut kemudian terlibat perkelahian dan saling pukul.

Saat itu, W mengambil sesuatu dari pinggangnya dan beberapa saat kemudian Andi terhuyung dan dari perutnya mengeluarkan darah segar. Selanjutnya W pergi meninggalkan lokasi menggunakan sepeda motornya dan mengancam akan kembali lagi.

Sementara itu, melihat Andi yang terluka, rekan-rekannya kemudian berusaha menolong dan membawanya ke RS Nur’aini Kotapinang. “Nggak tahu tadi awalnya minum di sini. Tiba-tiba mereka berkelahi dan ada yang terluka,” kata M Sinaga pemilik warung.

Sementara itu sejumlah rekan Andi yang ditemui di RS Nur’aini juga tidak bersedia memberikan penjelasan rinci mengenai peristiwa itu. Namun mereka menyebut rekannya itu terkena tembakan. “Kena tembak tadi bang,” kata salah seorang rekan Andi.

Kanit Reskrim Polsek Torgamba Ipda Fauzan membenarkan adanya peristiwa perkelahian itu. Namun ia pun belum dapat memastikan apakah luka di perut Andi tersebut akibat tusukan atau tembakan.

“Benar tadi malam ada perkelahian dan keluarga korban sudah buat LP. Tapi belum tahu pasti penyebabnya, korban belum dimintai keterangan, karena masih dirawat di RS Nur’aini Kotapinang. Sekarang petugas masih mengejar pelaku,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *