AndalasINHILLingkungan

Babinsa Koramil 02/ Tanah Merah Kodim 0314/ Inhil Melaksanakan Kegiatan Komsos di Sungai Ambat

mbhKUALA ENOK, Riau Andalas.com – Babinsa Sungai Ambat  Koramil 02/Tanah Merah Kodim 0314/Inhil Kopka Ahmad Hanafi melakasanakan kegiatan komsos dengan masyarakat di Dususn Setia Kawan Desa Sungai Ambat Kecamatan Enok Kabupaten Inhil. Dalam kesempatan tersebut Babinsa Sungai Ambat menyampaikan dan menghimbau kepada warga masyarakat Dusun Setia Kawan Desa Sungai Ambat agar turut memantau titik api agar tidak terjadi kebakaran lahan  dan hutan  (Karlahut) di wilayah Desa Sungai Ambat Ini.

Selanjutnya Babinsa Sungai Ambat Kopka Ahmad Hanafi mengajak dan memberikan arahan kepada warga untuk mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (Siskamling), diharapkan masyarakat  untuk berperan aktif guna mengantisipasi timbulnya tindak kejahatan yang mengganggu keamanan  dan ketertiban masyarakat dan juga untuk mencegah munculnya paham radikalisme dan terorisme di Desa Sungai Ambat.

Babinsa Kopka Ahmad Hanafi mengatakan kepada warga dengan adanya kegiatan dan aktifnya kembali Siskamling di desa kita, hal ini dapat mempersempit ruang gerak pelaku tindakan kejatahan atau kriminal, jadi tanggung jawab keamanan di wilayah kita ini, bukan hanya menjadi tanggung jawab Babinsa dan Babinkamtibmas saja, ini adalah merupakan tanggung jawab kita bersama untuk kenyamanan, keamanan dan ketertiban di wilayah desa kita ini, jadi diharapkan peran serta masyarakat, guna mencegah tindakan kejatanan atau kriminal, apabila warga melihat seseorang yang garak geriknya dan tindakannya mencurigakan segera laporkan kepada aparat yang terdekat agar dapat dicegah hal-hal yang tidak diinginkan.(rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *