Berita utamaRohul

Ketua PWRI Rohul Sebut Sosok Dirut Perumda RHJ Visioner Dan Inovatif

ROKAN HULU,Riauandalas.com – Meski diskusi singkat, namun penuh makna, sembari Makan bersama, antara Ketua Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) Rohul Panigoran Dasopang dengan Direktur Utama Perumda Rokan Hulu Jaya (RHJ) Marjeni SE, MM, di Kota Pasir Pengaraian, Rabu (14/7/2021).

Pada kesempatan itu, Marjeni menyampaikan terobosan strategis dari Managemen Perumda RHJ, untuk memajukan perusahaan milik masyarakat Rohul tersebut, sebagai sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) potensial.

“Termasuk baru-baru ini, kita meluncurkan produk baru yakni Batik dengan 3 corak  Suluo Kekaik, Sesuli Banja dan  Sicuriang,” tutur Marjeni yang konon kabarnya sudah malang melintang Puluhan tahun lamanya, di Perusahaan BMUN.

“Alhamdulillah mendapat respon positif dari Pemangku kepentingan baik tingkat Rohul dan Provinsi Riau,” sambungnya.

Bupati Sukiman, dan Wakil Bupati Indra Gunawan, serta unsur Pimpinan DPRD Rohul. ” Bahkan Wagubri H Edi Natar Nasution, juga memberikan apresiasi positif terhadap produk kita itu,” ujarnya.

Marjeni menjelaskan, tentunya seiring dengan berjalannya program-program strategis lainnya, seperti hal yang  menyentuh masyarakat Rohul langsung nantinya.

“Seperti Petani Kelapa Sawit, Karet dan komoditi lainnya, jika memungkinkan kita bisa jadi fasilitator bisnis maupun stabilistator,” tuturnya lagi.

Ditempat yang sama
Ketua PWRI Rohul Panigoran Dasopang, dalam menyikapi penjelasan Dirut PERUMDA RHJ turut memberikan apresiasi strategis atas ketulusan hatinya untuk mengabdikan diri kepada masyarakat Rohul lewat Perumda RHJ.

“Kita melihat sosoknya begitu visioner dan inovatif, tentunya para pemangku kepentingan serta pemegang regulatif justice agar memberikan support strategis,” Ujar Dasopang yang juga mantan Kontraktor di BUMN

Dia berharap “Agar Perumda RHJ,di bawah kendali Marjeni menjadi kebanggaan  masyarakat Negeri Seribu Suluk, dan bisa lebih eksis untuk memberikan kontribusi positif pada sumber PAD Kabupaten Rohul,” pungkasnya.
***(Willy)