INHILPemerintahan

Mantapkan Persiapan, K3S Kemuning Adakan Rapat Jelang Pembrangkatan Peserta


INHIL, KEMUNING,Riauandalas.com-Bertempat di Kantor UPTD Pendidikan Kemuning, Kelompok Kerja Kepala Sekolah Kecamatan Kemuning (K3S) menggelar kegiatan rapat dalam rangka pemantapan dan persiapan pemberangkatan peserta FLS2N dan O2SN ke camatan Kemuning yang akan bertanding di tingkat kabupaten.

Dalam rapat itu tampak dihadir Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Kemuning, Mastar MPd, Ketua K3S Yunan Rizal SPd, Ketua Panitia FLS2N dan O2SN khumaidi SPd, serta seluruh Kepala Sekolah Dasar sekecamatan Kemuning.

Rapat itu bertujuan untuk membahas tentang tekhnis persyaratan dan pemberangkatan para peserta yang nantinya akan bertanding di kabupaten Indragiri Hilir.

Ketua Panitia FLS2N dan O2SN Khumaidy SPd dalam sambutanya mengatakan bahwa “bagi sekolah yang siswa/i nya menjadi peserta agar melengkapi persyaratan sebelum kegiatan O2SN dan FLS2N nanti berlangsung” untuk itu khumaidy SPd berharap agar kepala sekolah bisa mempersiapakan siswa siswinya baik dalam hal persyaratan maupun yang lainya, jelas Khumaidy.

Sementara pada kesempatan yang sama ketua K3S kemuning Yunan Rizal SPd dalam sambutanya mengatakan kegiatan O2SN dan FLS2N yang akan berlangsung di Kabupaten nanti adalah acara tahunan yang memang menjadi agenda tahunan bagi setiap sekolah, untuk itu ketua K3S berharap kerja sama setiap kepala sekolah dalam mensukseskan kegiatan Tersebut karena selain nama sekolah yang akan di bawa para peserta dan kontingen juga akan memabawa nama kecamatan.pungkasnya.

Roy/Iwan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *