LingkunganRohulSosial&Budaya

Setelah Jadi Katib, Danramil 14/Kunto Darussalam Pimpin Goro di Masjid AL Iklas Rohul

ROKAN HULU, Riau Andalas. com – Setelah menjadi khatib dalam salat berjamaah yang dilaksanakan di Masjid Al Iklas Dusun Pelanduk Kelurahan Kota Lama Kecamatan Kunto Darussalam Kabupaten Rokan Hulu pada Jumat (16/11/2017) kemaren, yang membawakan ceramah ‘Makmurkan Masjid Guna Menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa’, Danramil 14 Kunto Darussalam Kapten Czi Sudarmaji juga langsung melaksanakan gotong royong (Goro) pembersihan rumah ibadah, Sabtu sore (18/11/2017).

Kegiatan yang dilaksanakan merupakan prongram Komando dimana menjelang memperingati hari Juang Kartika, Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) Ke 73 tahun 2017 sesuai intruksi Dandim 0313/Kpr Letkol Inf Beny setiyanto.

“Kegiatan goro Ini merupakan prongram Komando, sesuai Intruksi Komandan dalam hal ini Bapak Dandim 0313/Kpr”, ungkap Kapten Czi Sudarmaji kepada wartawan.

Melakukan setiap pekerjaan dengan cara bergotong royong diharapkan dapat meringankan dalam menyelesaikan pekerjaan agar lebih baik.

“Bergotong royong juga bisa membuat kita menjadi lebih kompak dan juga bisa lebih mengenal satu sama yang lainnya. Dengan bergotong royong kita bisa saling tolong menolong”, terangnya.

Lanjut dia (Danramil 10/Kds Kapten Czi Sudarmaji), “dengan bergotong royong semua tugas yang kita lakukan akan menjadi lebih ringan”, imbuhnya.

Pada kegiatan tersebut, Kapten Czi Sudarmaji juga bercerita tentang kegiatannya setelah menjadi khatib dalam salat berjamaah yang dilaksanakan di Masjid Al Iklas Dusun Pelanduk.

Pada masa penjajahan dahulu, umat Islam memanfaatkan Masjid selain sebagai tempat beribadah dan menuntut ilmu agama. Masjid juga digunakan untuk koordinasi dalam menghadapi perang melawan penjajah. Dan dalam agama Islam juga mengatur hal tentang bela Negara sebagai bagian dari iman.

“Bela Negara dilakukan dalam rangka melindungi segenap bangsa Indonesia yang terdiri dari berbagai macam perbedaan namun terbingkai menjadi satu dalam Bhineka Tunggal Ika”, bebernya.

Hadir pada kegiatan goro, para Babinsa Koramil 14 Kunto Darussalam, Tokoh masyarakat aparat kelurahan desa dan masyarakat setempat.

Terlihat para personil TNI dan warga bahu membahu dalam melaksanakan kegiatan gotong royong dengan bersama-sama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *