PekanbaruPemerintahan

“Mari Bekerja Cepat dan Cerdas untuk Layani Masyarakat”

Setdako Pimpin Sertijab ASN Pemko

PEKANBARU, Riauandalas.com– Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, HM Noer MBS  SH Msi memimpin acara  serahterima jabatan (Sertijab) Pejabat Tinggi Pratama dan Administrator di lingkungan Pemko Pekanbaru. Kegiatan itu berlangsung di Aula Kantor Walikota Pekanbaru, Senin (8/1). Sebanyak 17 pejabat yang melakukan serahterima jabatan tersebut.
Sekdako Pekanbaru M Noer MBS SH Msi  mengatakan  kepada seluruh Kepala ASN Pekanbaru untuk tidak membawa aset-aset di tempat lamanya.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang telah dilantik dan sudah melakukan sertijab. Selain itu saya juga meminta agar pejabat lama yang pindah ke tempat baru agar tidak membawa aset baik itu kendaraan dinas dan yang  lainnya,” harap M Noer seraya meminta aset yang ada diserahkan ke pejabat yang baru.
M Noer menambahkan, bahwa acara sertijab kali ini bagian dari tindaklanjut pelantikan yang dipimpin langsung oleh Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi beberapa waktu lalu.
“Semua yang kita lakukan ini atas izin pimpinan dalam rangka percepatan pembangunan di Kota Pekanbaru. Meskipun ada pejabat yang sudah menggelar sertijab, tapi sertijab kali ini tidak mengurangi dan menghilangkan tanggung jawab serahterima administrasi di OPD masing-masing,” ungkap M Noer.
M Noer berharap usai acara sertijab ini seluruh ASN di lingkungan Pemko Pekanbaru untuk bekerja maksimal dan bisa membantu mewujudkan program Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru yakni smart city yang madani.
“Saya minta seluruh ASN untuk bekerja maksimal, cepat dan cerdas untuk melayani masyarakat. Namun, jika tidak, maka ada waktunya kami melakukan evaluasi kepada pejabat terkait. Oleh karena itu, mari kita bersama-sama untuk membangun Kota Pekanbaru ini, sehingga lebih maju lagi,” sebut M Noer.
Pada kesempatan ini M Noer menerangkan dengan sudah diserahterimanya jabatan ini tentu semua pejabat yang menerima jabatan yang baru maka tidak ada lagi keragu-raguan dan tunggu menunggu dengan pekerjaan yang akan dilaksanakan.”Kita minta bagi pejabat yang sudah serahterima jabtatan agar bekerja dengan sebaik-baiknya. Karena para pejabat ini tentunya sudah bisa menjalankan tugasnya secara maksimal. Oleh sebab itu, marilah bekerja dengan cerdas, cepat dan akurat. Selain itu, marilah saling bekerjasama dalam membangun Kota Pekanbaru,  sehingga visi dan misi Walikota Pekanbaru dan Wakil Walikota Pekanbaru dalam mewujudkan smart city yang madani akan tercapai,: harap M Noer.(hen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *