Berita utamaPekanbaru

Dispenda Kota Pekanbaru Lebih Meningkatkan Pelayanan Lebih Maksimal

PEKANBARU,RIAUANDALAS.COM
Kepala dinas pendapatan kita pekanbaru yang baru adalah Yuliasman,SH. Ketika wartawan konfirmasi kepada KADISPENDA yang baru mengenai kinerja kedepan, guna mendongkrak pendapatan asli daerah kota pekanbaru. Rabu ( 6/5/2015 )

Kepala dinas pendapatan Kota Pekanbaru Yuliasman,SH. ” Menegaskan bahwa Kinerja kita  kedepan melanjutkan program program kerja yang sudah digariskan, serta  meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, selanjutnya pendataan 7 UPTD yang baru dibentuk antara lain : UPTD Tenayan Raya, UPTD Marpoyan Damai, UPTD Payung Sekaki, UPTD Pekanbaru Kota, UPTD Bukit Raya, UPTD  Rumbai, UPTD Senapelan, dan UPTD Tampan.

Adapun Kerja masing masing UPTD Yang telah terbentuknya  ini adalah Menyampaikan SPPT Pajak PBB, Melakukan pendataan obyek lainnya, dan melakukan sosialisasi pajak kepada masyarakat kota pekanbaru.
Himbauan kepada masyarakat taat pajak bayarlah pajak tepat waktu, bagi usahabbaru agar mendaftarkan usaha sebagai wajib pajak, dana pajak yang telah dibayarkan masyarakat merupakan sumber dana untuk .membiayai pembangunan kota pekanbaru.,
Harapan saya berupaya untuk meningkatkan pendapatan asli daerah, guna kelangsungan pembagunan yang menjadikan kota pekanbaru menjadi kota metropolitan yang madani dapat terwujud, juga kepada stakeholder dengan kami agar selalu mendukung program pemerintah kota pekanbaru agar lebih maju lagi dan berkembang. Ujar Yuliasman,SH. KADISPENDA Kota Pekanbaru yang dilantik oleh Walikota Pekanbaru tanggal, 30 april 2015 yang lalu. ( Om/Ra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *