KesehatanPekanbaruPemerintahanRiau

Gugus Tugas Covid-19 Tes Swab Massal di Pekanbaru

PEKANBARU, Riauandalas.com- Tim gugus tugas Covid-19 Provinsi Riau terus gesa pelaksanaan tes swab pada masyarakat. Penggesaan tersebut selain program pemutusan mata Rantai penyebaran juga dalam rangka percepatan pendeteksian penularan Covid-19 di lingkungan masyarakat.

Kali ini tes swab yang dilakukan Tim gugus tugas Covid-19 Provinsi Riau bersama Tim gugus tugas Covid-19 kota Pekanbaru
dipusatkan di dipasar Agussalim Pekanbaru. Dimana tes swab ini digelar secara gratis untuk masyarakat.

Tes swab ini tidak hanya dilakukan pada masyarakat pengunjung pasar. Tapi juga ditujukan bagi pedagang yang ada di sekitar Ramayana karena juga berada di satu kawasan dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Pekanbaru di Jalan Jenderal Sudirman yah sebelumnya terkomfirmasi positif covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir, sebelumnya mengatakan pelaksanaan tes swab masal ini juga di lakukan di seluruh daerah. Dimana ini merupakan program yang sebelumnya juga untuk penggesaan percepatan penanganan, Covid-19.

“Kita berharap dengan cara seperti ini penanganan penyebaran COVID-19 di Riau bisa lebih cepat dan maksimal,” katanya.

Sementara Juru Bicara Bidang Kesehatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pekanbaru, dr Mulyadi menyebutkan, swab massal ini guna mempercepat pendeteksian di kota Pekanbaru. Sehingga kedepan bisa diatasi dan dicegah dengan maksimal.

“Program ini untuk menemukan kasus sebanyak-banyaknya. Untuk itu akan terus kita gesa,” ujarnya.

Mulyadi menyebutkan, sebaran corona pada pandemi gelombang kedua diperkirakan lebih besar daripada gelombang pertama yang berakhir di pertengahan Mei lalu. Sebab, dalam seminggu ini kasus positif cukup banyak.

“Bisa dikatakan gelombang kali ini lebih besar. Kasus seminggu ini hampir menyamai kasus beberapa bulan mulai dari pra PSBB dan tiga kali masa PSBB,” jelasnya.

Ia mengatakan, hal ini bisa dipahami masyarakat dan juga bisa mendukung program ini dengan bisa mengikuti tes swab sebagaimana mestinya. Sehingga masyarakat pun akan terasa lebih aman dan nyaman dengan penularan Covid-19.

“Yamg pasti kita tetap mengimbau masyarakat agar tidak lengah. Dan terus disiplin mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah seperti menggunakan masker, menjaga jarak fisik, rajin mencuci tangan, menghindari pusat keramaian, mengurangi aktivitas di luar rumah.

“Bila keluar rumah, pastikan hanya untuk urusan yang sangat penting dan tetap gunakan masker,” tuturnya.(dre)