INHILPemerintahan

Sertijab Kades Sekayan, Camat Kemuning : Jadi Pemimpin Tidak Ada Konsep Takut

Penandatangan serah terima memory berkas dari Pj kades ke Kades Terpilih

Kemuning,Riauandalas.com-Bertempat di halaman Kantor Desa Sekayan kecamatan Kemuning,kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dilaksanakan serah terima jabatan (Sertijab) Kepala Desa (Kades) Sekayan Kades terpilih Jumadi dari Pejabat Kades Mukshin dan pelantikan Ketua PKK Kecamatan Kemuning dan Ketua PKK desa Sekayan.Senin(06/01/20) pagi.

Camat Kemuning Azwizarmi MH saat menyampaikan arahannya.

Camat Kemuning dalam sambutannya berpesan kepada kades terpilih agar selalu berkoordinasi kepada seluruh elemen yang ada guna untuk membangun desa sekayan lebih baik lagi kedepannya. Dan yang paling penting, kata Azwizarmi MH,seluruh kegiatan pembangunan didesa Sekayan tidak boleh keluar dari petunjuk teknis yang berlaku.

“ Pak Jumadi sudah dipilih masyarakat artinya masyarakat sudah percaya kalau desa Sekayan Ini akan lebih maju kedepanya dipimpin oleh pak jumadi,mudah-mudahan dengan bermodalkan ilmu media pak Jumadi bisa membagun desa Sekayan ini.Meski demikian, lanjut camat, kepercayaan dan amanah yang telah diberikan warga desa Sekayan harus betul-betul dijaga dan dilaksanakan dengan baik”.

“Saya harap pelayanan terus ditingkatkan, kembangkan semangat gotong royong, bangun kebersamaan dan diutmakan musyawarah, ” ujarnya.

“Bersatu kita kembali untuk membangun desa kita. Rangkul kembali masyarakat kita,perbedaan kemarin adalah hak masyarakat dalam menentukan pilihannya. Yang lalu biarlah berlalu, lupakan semua perbedaan, dan kembali bersatu membangun desa yang kita cintai ini dengan pondasi kebersamaan,” harap camat.

Lebih lanjut camat kemuning juga berpesan,agar komunikasi kepada masyarakat dan pimpinan harus selalu ada.

” Saya sampaikan kepada seluruh Staf dan seluruh Kades agar jangan pernah mematikan Handphone,karena itu akan menyulitkan untuk berkomunikasi.Jadi peminpin itu tidak ada konsep takut,karena kita bekerja dilindungi UU,yang takut itu pemimpin yang salah,makanya jangan pernah matikan hp,agar selalu bisa berhubungan dengan masyarakat maupun dengan pimpinan,karena kalau kita jadi Pemimpin waktu kita itu harus full melayani masyarakat”.pungkas camat.

Foto bersama Kades Terpilih dan Ketua PPK yang dilantik.

Seusai acara sertijab Kades terpilih,Jumadi ketika dikomfirmasi awak media menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat desa yang telah mempercayakan dirinya untuk memimpin desa Sekayan.

“Mari kita bersama-sama membangun dan mengembangkan desa kita ini, siapa lagi kalau bukan kita dan kapan lagi kalau bukan dari sekarang,” kata Jumadi.

Selain Camat Kemuning, turut hadir, Kapolsek Kemuning, Danramil Kemuning,Ketua Apdesi Prov Riau,Lurah Selensen,Ketua Lembaga Adat Melayu(LAM) Kecamatan Kemuning,Para Kades Kecamatan Kemuning,BPD, para tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda lainnya.

Roy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *