Bisnis&EkonomiRiauSiak

PT. Ivo Mas Tunggal Gelar Apel Siaga Karlahut

Manajemen PT. Ivo Mas Tunggal Regional Siak dan para tamu undangan

KANDIS, Riauandalas.com-Komitmen perusahaan PT Ivo Mas Tunggal (IMT) Regional Siak dalam kepedulian dalam kasus Kebakaran Lahan dan Hutan (Karlahut) di Kecamatan Kandis sangat direspon positif oleh Pemerintah Kecamatan Kandis.

Hal ini terbukti dengan dibentuknya masyarakat peduli api atau MPA yang ada di perusahaan mau pun di kampung. Upaya ini dilakukan mengingat lahan masyarakat sangat dekat dengan perkebunan PT IMT. Untuk itu PT IMT pada Rabu pagi (4/4/18) menggelar acara apel siaga Karlahut yang dipusatkan di lapangan sepak bola PT IMT Sei Rokan.

Apel siaga Karlahut tersebut, dipimpin oleh Danramil Kandis Kapten Imam Karmani. Hadir dalam acara tersebut, Kapolsek Kandis Kompol Panangian Samosir SH MM melalui Kanit Binmas IPDA Suwondo, Danramil Kandis Kapten Imam Karmani, RC Manager PT IMT Regional Siak Septianus Harianja, Lurah dan Penghulu Kampung, Tokoh Masyarakat Sujatno Kribo, M Nur Azmal, dan sejumlah manager estate serta ibu-ibu perusahaan.

“Kita dari pihak Kecamatan Kandis sangat menyambut baik digelarnya apel siaga Karlahut ini. Apel ini bentuk antisipasi dini terhadap kemungkinan terjadinya Karlahut yang jika terjadi tentunya dapat merugikan semua pihak. Saya dalam waktu dekat ini akan segera melakukan koordinasi dengan penghulu dan lurah agar mereka menggiatkan lagi MPA yang ada,”ujar Penghulu Kampung Sam-Sam Azam Munte yang sebagai perwakilan Camat Kandis.

Sementara itu, menurut Kapolsek Kandis melalui Kanit Binmas IPDA Suwondo mengaku bahwa pihak kepolisian dalam hal ini tidak main-main akan menindak tegas siapa saja yang dengan sengaja membakar lahan.

“Ya semuanya ada jalur dan tahapannya. Jika memang terbukti dengan sah melakukan pembakaran lahan, maka kita tak main-main dalam mengambil tindakan tegas,”katanya.

Danramil Kandis Kapten Imam Karmani mengaku kalau ia saat ini tengah melakukan pengintaian terhadap lahan-lahan yang diduga sering terjadinya Karlahut.

“Kita bersama anggota dan juga ormas PPM saat ini sedang melakukan pengintaian terhadap lahan-lahan yang diduga selalu terjadi kebakaran,”pungkasnya.

Sementara itu, menurut RC Manager PT IMT Regional Siak Septinus Harianja mengatakan kalau kegiatan apel Siaga Karlahut ini merupakan kegiatan yang sudah terprogram.

“Ini sudah menjadi program yang ada di dalam draft kita. Kita sangat merasa peduli jika terjadi Karlahut di Kecamatan Kandis ini. Untuk itu, kita dari perusahaan beberapa waktu lalu membantu MPA yang ada di kampung dan Kelurahan berupa alat pemadam kebakaran,”terangnya.

Dalam apel siaga Karlahut tersebut tersebut juga ditampilkan simulasi penanganan Karlahut yang dilakukan oleh Damkar dari pihak perusahaan dan juga MPA serta Damkar Kecamatan Kandis, serta penyerahan perlengkapan pemadam yang di berikan oleh perusahaan PT IMT. RLS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *