INHIL

100 Banser Sambangi Polres Inhil

INHIL,Riau Andalas.com – 100 orang anggota Banser Sat Korcab Kabupaten Indragiri Hilir yang dipimpin oleh Wakasat Korwil Banser Provinsi Riau Slamet Riyadi, SE, menyambangi Polres Indragiri Hilir, Jumat pagi, 8/9/2017. Para Banser tersebut, disambut oleh Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Indragiri Hilir IPDA Yurnalis beserta anggotanya Brigadir Dorkas Parulian Lubis, BRIPDA Yoli Kinanti dan BRIPDA Felisia Yolanda.

Kedatangan anggota pasukan elite Nahdlatul ‘Ulama, ini adalah dalam rangkaian kegiatan Diklatsar Banser Sat Korcab Kabupaten Indragiri Hilir. Mereka dikenalkan dengan 12 gerakan pengaturan lalu lintas, yang langsung dipraktekan di halaman Mapolres Indragiri Hilir. Selain gerakan pengaturan tersebut, juga disosialisasikan UU nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan dan tata tertib berlalu lintas.

Kasat Lantas Polres Indragiri Hilir, AKP Jusli, SH, disela – sela kesibukan mengamankan Festival Kelapa Internasional, menyambut baik kedatangan Banser NU tersebut. Hal ini sejalan dengan program Sat Lantas Polres Indragiri Hilir, untuk mengajak masyarakat selalu tertib dan mematuhi peraturan lalu lintas di jalan raya. Diharapkan Para Banser tersebut bisa menjadi pelopor dalam kampanye keselamatan berlalu lintas dan menyebarkan apa yang sudah diajarkan Personel Sat Lantas, kepada keluarga dan masyarakat di sekitarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *