Bisnis&EkonomiNasional

Akibat Penguatan Dollar, Emas Melemah

emas antamJAKARTA, Riau Andalas.com – Akibat penguatan dolar menjelang pernyataan Gubernur The Fed Janet Yellen, Pergerakan harga emas Comex terpantau melemah ke level terendahnya dalam satu pekan pada perdagangan hari ini, Rabu (28/9/2016).

Harga emas Comex kontrak Desember terpantau melemah 0,27% atau 3,60 poin ke posisi US$1.326,80 pada pukul 15.30 WIB, setelah dibuka turun tipis 0,02% atau 0,30 poin di posisi 1.330, 10 per ounce.

Pada saat yang sama, indeks dolar AS yang mengukur pergerakan dolar terhadap sejumlah mata uang utama menguat 0,17% atau 0,165 poin ke level 95,600, setelah dibuka dengan kenaikan tipis 0,03% atau 0,028 poin ke 95,463.

Pada perdagangan Selasa (27/9), harga emas Comex ditutup merosot 1,02% atau 13,70 poin ke US$1.330,40.

Harga emas, sebagai aset safe haven, mengalami pelemahan terbesar sejak 30 Agustus pada perdagangan kemarin di tengah penilaian para investor atas kemenangan kandidat Partai Demokrat Hillary Clinton terhadap saingannya dari Partai Republik Donald Trump dalam debat pertama calon Presiden AS.  

Hal tersebut telah mendorong minat atas aset berisiko seperti saham sekaligus menekan minat untuk aset aman.

Sementara itu, Yellen hari ini direncanakan akan memberikan pernyataannya di depan Kongres dalam hal peraturan finansial serta kemungkinan juga tentang prospek kenaikan suku bunga The Fed dan kondisi ekonomi.

“Meningkatnya sentimen untuk aset berisiko telah menggerogoti harga (emas). Hal ini diperburuk oleh penurunan pada imbal hasil dan penguatan dolar,” ujar Analis HSBC, James Steel, dalam risetnya seperti dikutip Reuters hari ini.

Pasar cenderung melihat Clinton sebagai calon status quo, sementara sedikit yang meyakini atas arti pencalonan Trump sebagai Presiden AS bagi kebijakan luar negeri, perdagangan, dan perekonomian domestik AS.

Sejalan dengan pergerakan emas, harga perak kontrak Desember terpantau melemah 0,21% atau 0,040 poin ke US$19,125 per ounce, setelah dibuka dengan kenaikan 0,13% di posisi 19,190.

 

Pergerakan emas dan perak di Comex (Commodity Exchange): Sumber: Bloomberg

Tanggal

Emas kontrak Desember 2016

US$/ounce

Perak kontrak Desember 2016

US$/ounce

28/9/2016

(Pk. 15.30 WIB)

1.326,80 (-0,27%)

19,125 (-0,21%)

27/9/2016

1.330,40 (-1,02%)

19,165 (-2,20%)

26/9/2016

1.344,10 (+0,18%)

19,596 (-1,08%)

23/9/2016

1.341,70 (-0,22%)

19,810 (-1,44%)

22/9/2016

1.344,70 (+1,00%)

20,099 (+1,67%)

(sumber : bisnis.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *