LingkunganSiak

Jalan Tak Kunjung Diperbaikan Warga Rt. 06 Kampung Sabak Permai Mengecor Jalan Secara Swadaya.

SABAK PERMAI, Riauandalas.com – Prihatin akan kondisi jalan dan pengguna jalan yang Jatuh saat melintas jalan di kampung Sabak Permai yang semangkin parah warga Rt. 06 kampung sabak permai, Kecamatan sabak auh melakukan pengecoran jalan secara swadaya sekitar Pukul 09: 20 Wib, Jumat malam ( 04/01/2019 )

Abadi (45 ) salah satu warga mengatakan ” sudah lama kami menanti perbaikan jalan ini namun sampai sekarang belum ada juga dari pihak Kabupaten yang datang memperbaikin nya,” Ungkap nya.

Pengecoran ini dilakukan warga secara swadaya di karenakan jalan lintas kampung sabak permai ini semangkin hari kondisinya semangkin parah dan sudah ada korban yang jatuh pada tahun baru semalam, dan kita tidak mau lagi ada korban selanjutnya,” Ungkap salah satu warga yang sedang mengaduk semen malam itu.

Penghulu sabak permai Kamarudin saat di komfrimasi melalu HP pribadi nya mengatakan ” kita sudah usulkan juga permasalahan jalan ini pada Dinas PU kabupaten siak namun sampai saat ini kita belum ada jawabpan terkait kapan akan di perbaikin jalan Kampung Sabak Permai ini yang Semangkin Parah,” Ungkap nya.

Ditambahkan Penghulu ” warga melakukan pengecoran secara swadaya adalah suatu bentuk keprihatinan warga bagi pengguna jalan tersebut untuk mencegah jangan sampai ada korban yang Jatuh lagi,” Ungkap Penghulu Sabak permai.

Pantauwan awak media di sepanjang jalan mulai dari kampung Sungai tenggah sampai dengan Kampung sabak permai, Kecamatan sabak auh terlihat jalan berlobang dan bergelombang dikwatirkan apabila tidak segera di perbaikin maka dikwatirkan akan ada lagi korban yang jatuh saat melintas jalan tersebut.

Harapan warga Rt. 06 dan penghulu kampung sabak permai ” kepada Pemerintah Kabupaten Siak dan Instansi terkait khususnya Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Siak agar segera memperbaikin jalan Lintas Kampung sabak permai, kecamatan sabak auh yang mangkin hari semangkin parah. ( fendi / biro ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *