AndalasPemerintahanSosial&Budaya

Wakil Bupati Labura Buka Pagelaran Seni di Acara PRSU

Wakil Bupati Labura saat membuka pagelaran seni

LABURA, Riauandalas.com- Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) ke 48 tahun 2019 digelar di Open Stage PRSU Komplek Tapian Daya Jl. Gatot Subroto Medan, Sabtu Malam (16/3). Pagelaran ini dibuka oleh Wakil Bupati Drs. H. Dwi Prantara, MM dihadiri oleh Bupati H. Kharuddin Syah, SE, Sekda H. Habibudiin Siregar, AP. M.AP, para pimpinan OPD, Ketua Tim PKK Labura beserta pengurus, Camat se – Labura, Kabag, mahasiswa Labura yang belajar di Medan, serta masyarakat yang sengaja datang dari Labuhanbatu Utara maupun yang berdomilisi di Kota Medan.

Pagelaran pentas seni budaya ini diselenggarakan setiap tahun di Open Stage PRSU yang mempertunjukan bebagai jenis tarian daerah dan seni budaya lainnya. menggelar pentas seni budaya dipersembahkan oleh Dinas Pendidikan dan Dinas Perdagangan Koperasi dan UMKM.

Seni Budaya yang ditampilkan diantaranya adegan tari sebanyak 14 etnis seperti  marmeong ulos, memanen cikala, serampang dua belas, banyak menyedot perhatian pengujung PRSU.

Wakil Bupati Labuhanbatu Utara Drs. H. Dwi Prantara, MM mengatakan pagelaran seni etnis budaya ini upaya Pemkab Labura untuk melestarikan pada generasi bangsa, ujarnya.
Harapannya, Kata mas Dwi dengan ditampilkan seni budaya depan Paviliun ini, dapat dilihat oleh banyak pengujung, sehingga keindahan tariannya, dapat menarik perhatian banyak kalangan, dengan begitu para pencinta seni budaya tarian daerah ini, selalu ada.

Selain itu, Paviliun Labuhanbatu Utara juga mempromosikan hasil kerajinan dan industri rumah tangga dan semua tempat wisata yang ada di Labuhanbatu Utara berserta keindahan alam dan keunggulannya, tujuannya untuk menarik wisatawan, sehingga dapat meningkatkan PAD Pemkab Labuhanbatu Utara.

Selanjutnya Ia mengatakan, banyak pengujung PRSU milihat seni budaya ini, sehingga membuat Paviliun Kabupaten Labuhanbatu Utara menjadi ramai yang berdekatan dengan open stage

(Fendi Hrp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *