PekanbaruPolitik

PPP Segera Deklarasi, PDI-P Tak Mau Berkomentar

Ketua PDI-P dan DPP saat salam kompak menjalin koalisi maju Pilkada Pekanbaru 2017.
Ketua PDI-P dan DPP saat salam kompak menjalin koalisi maju Pilkada Pekanbaru 2017.

PEKANBARU, Riau Andalas.com-Sesuai informasi Tim pemenang DPP PPP, PPP segera akan mendeklarasikan pasangan calon yang akan diusung pada Pilwako Pekanbaru 2017 mendatang. Yaitu Destrayani Bibra dan Said Usman Abdullah. Yang saat ini tinggal menunggu persetujuan tanda tangan dari ketua DPP PPP.

Informasi itu disampaikan Wakil Ketua Tim Pemenang DPP PPP Husaimi Hamidi. Dikatakanya untuk pasangan ini sudah merupakan hasil penilaian akhir yang cocok untuk didukung maju pilkada. Tambah lagi sosok balon yang sudah dikenal masyarakat dan tidak pernah terlibat hukum.

Sedangkan terkait penandatanganan SK oleh DPP PPP tersebut, ia menyatakan akan dilaksanakan hari ini (Senin 19/9. Red). Dimana untuk pasangan akan berkoalisi dengan PDI-P yang saat ini juga tengah menunggu SK dari DPP PDI-P.

“Tinggal penandatangan pimpinan DPP, jika sudah kita akan lansung deklarasikan,” kata Husaimi.

Sementara ketua DPC PDI-P, Pekanbaru Robin Hutagalung belum mengomentari pasangan tersebut. Karena semua itu merupakan kewenangan DPP. Sehingga keputusan menunggu dari DPP untuk mengumumkan. Tambah lagi sebelumnya ia tidak mengetahui, ada pasangan Destrayani Bibra dengan Said Usman yang akan diusung PDi-P.

“Tunggu saja pengumuman DPP, itu kewenangan DPP,” kata Robin.

Terkait pasangan yang sebelumnya diajukan pada DPP PDI-P. Ia juga belum bisa menjelaskan. Karena semua itu juga masih di DPP yang jauh hari sebelumnya sudah di ajukan. “Maka itu semuanya tergantung DPP,” ujar Robin singkat. (Dri)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *