Hukum&KriminalLingkunganRohul

Polres Rohul & Team Gabungan Masih Berupaya Cari 2 Korban Longsor di Rokan IV Koto

Rokan  Hulu – Kapolres Rohul AKBP Dasmin Ginting SIK, Turun langsung bersama Team Gabungan untuk terus berupya melakukan Pencarian terhadap dua orang korban yang tertimbun tanah longsor, di Desa Koto Ruang Kecamatan Rokan IV Koto Kabupaten Rokan Hulu, Kamis (5/12/2019) dimulai dari Pagi hingga Sore

Tim yang ikut dalam Pencarian, Kapolres Rohul Dasmin Ginting, Sekda Kab Rohul Abdul Haris, S Sos MSi, Tokoh Masyarakat Rohul Indra Gunawan/Ujang Lurah, Kepala Inspektorat Elfiskar, SH MH, Kasat Pol PP Rohul Ridarmarnto, Kasat Lantas Polres Rohul AKP Andrianto, SIK,  Kasi Propam Polres Rohul IPTU Yohannes,SH,  Paur Humas Polres Rohul IPDA Feri, SH,

Kemudian,  Camat Rokan IV Koto Alfarid Toha, SP, Kapolsek Ujung batu AKP Amru Hutahuruk, SH.  Kapolsek Rokan IV Koto IPTU Rusmizahlepi, SH, Danramil Rokan IV Koto Kapt Arh Horas Simbolon, Kapolsek Rambah Samo IPTU Dedi Suwanto, SH, Kades Rokan koto ruang Alexusanto, SIP,  Kades Teluk Aur Muslim, SH.

Seterusnya,  Personil Polres Rohul Jajaran 35 Personil,  Personil Koramil Rokan IV Koto 7 Personil, Personil Basarnas Provinsi Riau dan BPBD Rohul 15 Personil, Sat Pol PP 2 Personil, Masyarakat Desa Rokan Koto Ruang 30 Orang dan Keluarga Korban dan Masyarakat Nias dari Kecamatan Rambahsamo.

Kegiatan pencarian korban dugaan Tanah Longsor di Desa Rokan Koto Ruang di mulai sekitar Pukul 09.00 Wib, dengan menggunakan Unit Sinso, Cangkul, Sekop dan Parang, alat Dodos Sawit.

Proses pencarian difokuskan di Lokasi tumpukan tanah berisikan Kayu dan Batang Kelapa Sawit Sekitar 200 M dari Posisi rumah awal.

Tumpukan Kayu dan Batang Kelapa Sawit Dipotong memakai Sinso, tumpukan Tanah dan Lumpur dibuang memakai Cangkul dan Sekop.

Kegiatan juga dilakukan dengan menggunakan Mini Stiker, guna untuk membersihkan pasir yang menumpuk.

Selama memakai Mesin Mini Strike juga belum menemukan hasil. Hasil yang ditemukan berupa properti dan Handphone milik Korban dan untuk korban sendiri belum ditemukan.

“Kendala yang dihadapi dalam pencarian yaitu medan yang terjal dan sulit dijangkau, sehingga alat berat belum dapat  menuju lokasi dengan kondisi banyak longsoran tebing di sekitar lokasi dan cuaca di lokasi tidak menentu, curah hujan tinggi dan Lokasi yang tidak ada jaringan,” kata IPDA Feri Padli,  SH

Lanjutnya,  sekirar, Pukul 18.20 Wib kegiatan pencarian dihentikan mengingat kondisi hari sudah mulai gelap dan cuaca tidak mendukung untuk dilakukan pencarian lada malam Hari.

Rencana tindak lanjut, kegiatan pencarian akan dilanjutkan, Jumat (6/12/2819) dengan jumlah personil lebih banyak dan melibatkan seluruh unsur Polri.

“Kemudian akan TNI dibantu masyarakat dan back up Oleh Personil Polda Riau dan dari unit K9 dan Penggunaan alat berat exkavator dan akan dilakukan penambahan Mini Striker,” pungkas Paur Humas Polres  Rohul.

***(Alfian Tob)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *