INHIL

Pererat Silaturahmi , Ikatan Pemuda Karya Inhil Gelar Temu Ramah

 

Inhil,Riau Andalas.com-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kabupaten Indragiri Hilir menggelar temu ramah seluruh pengurus dan kader IPK se-Inhil. Kegiatan dipusatkan di  Desa Keritang,Kecamatan Kemuning, (07/04/2019).

Temu Ramah Ikatan Pemuda Karya (IPK) dibuka oleh Ketua Satuan Pelajar Mahasiswa (Sapma) IPK Inhil  Bung Alvyman Hulu.

Hadir dalam kegiatan tersebut,Ketua DPD II IPK Inhil Irfan Gelar Raja Kumala,Sekertaris DPD II IPK Inhil Roy Ginting ,Bendahara DPD II Inhil Syafriyal,Ketua Sapma Inhil Alvyman Hulu,Ketua DPD II IPK Inhu  Pak Marbun beserta jajarannya,Ketua PAC  IPK Kecamatan Kemuning A.Huta Barat,Ketua PAC Kecamatan Keritang Adi Bagor ,Kapolsek Kemuning  Kompol Lilik Surianto beserta jajaranya,Danramil Kemuning yang diwakili EB.Purba ,Kades Keritang Nazarudin,Toga,toda,tomas,tokoh pemuda dan seluruh kader dan simpatisan IPK se Indragiri Hilir.

Ketua IPK Inhil melalui Wakil Sekertarisnya Wiki Ardi dalam sambutannya mengatakan bahwa keberadaan organisasi IPK ini sejak berdiri di indragiri hilir fokus terhadap kegiatan-kagiatan yang bersifat sosial dalam rangka membantu masyarakat.

Pada kesempatan itu, Wiki berpesan kepada kader IPK hendaknya seluruh anggota IPK dapat mengemban tugas sesuai dengan aturan dan ketentuan organisasi dan tidak melawan  hukum.

Sementara itu,Kapolsek Kemuning Kompol Lilik Surianto menyampaikan apresiasi kepada IPK.IPK adalah mitra pihak kepolisian ,tanpa bantuan organisasi yang ada dan bantuan masyarakat kami tidak bisa berbuat banyak.Untuk itu kami berharap IPK dan pihak kepolisian selalu bekerja sama dalam menjaga keamanan.Ucapnya.

Ditempat yang sama,Sekertaris DPD II IPK Kab Inhil Roy Ginting menambahkan.
“IPK itu luar biasa dan selalu berkarya,untuk menjadi orang yang luar biasa, tinggalkan hal-hal yang biasa-biasa saja. Berbuatlah hal-hal yang luar biasa, tentunya yang positif,” pungkasnya singkat

Dipenghujung acara,khusus Pengurus dan anggota IPK melaksanakan Deklarasi dukungan ke Paslon Presiden dan Wakil Presiden No 01.

Sat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *