Berita utama

Peduli Ibadah Bulan Ramadhan, Koramil 01 Bangko Kodim 0321 Rohil Bersihkan Musolla Bersama Warga

Rokan Hilir, Riau Andalas Com – Bulan Suci Ramadhan Sudah didepan Mata tentunya Masyarakat Ummat Muslim Sibuk melakukan aktivitas membersih Masjid Dan Musholla untuk melaksanakan Ibadah, salah satunya adalah Sholat Tarawih sebagaimana mestinya Setiap Tahun.

Kali ini Babinsa Koramil 01 Bangko Kodim 0321 Rohil Sertu Ahmad Aripin Bersama Pengurus Masjid, Musolla Dan masyarakat Sekitar Tepatnya Di Bagan SiapiApi Jalan Kecamatan Batu 4  Sinergitas Melaksanakan kegiatan gotong royong (Goro) Dengan membersihkan mushola Al Hikmah, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau Sabtu 10 April 2021 Dini Hari Tadi.

Pengurus Musolla Pak Entis menuturkan Kegiatan yang dilaksanakan TNI Bersama masyarakat Dan Pengurus Masjid Dan Musolla Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.

“Kami melaksanankan Goro ini juga bersama pengurus Masjid Dan mushola serta warga masyarakat yang tinggal di sekitar mushola Ini,”Tutupnya.

Semenatara Itu Dandim 0321 Rohil Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MI Pol Melalui Babinsa Sertu Ahmad Arifin Pohan berharap kepada seluruh warga Sekitar agar bersama sama menjaga kebersihan mushola itu dan tetap mematuhi prokes covid 19.

“Selama melaksanakan sholat tarawih nantinya diharapkan Tetap patuhi prokes covid 19  dengan mematuhi 3 M,”Tutupnya Sertu A Pohan.(Said)***