PendidikanRiau

Meski Libur, Disdikbud Riau Himbau sekolah Berikan Program

pergi-sekolah-lirik-lagu-anak
Pekanbaru, Riau Andalas.com-Meskipun libur panjang, kadisdikbud Riau harapkan sekolah berikan program untuk siswa selama libur. Terutama terkait bulan ramdhan yang bisa menjadi bimbingan bagi siswa selama menjalankan ibadah ramdhan.

Hal itu disampaikan kadisdikbud Riau Dr Kamsol MM. Dikatakanya program tersebut bertujuan untuk membimbing siswa labih paham dan mengerti terkait agama. Sehingga kedepanya para siswa akan lebih cinta dan taat pada agama.

Sebelumnya ada program yang diberikan siswa selama Ramdhan. Seperti pengisian buku ramadhan yang isinya mulai dari kegiatan rutinitas seprti sholat lima waktu dan juga ibadah puasa, tarwih ceramah dan lainya yang dijalan kan siswa. “Sehingga siswa dengan sendirinya siswa akan melaksanakan apa yang seharusnya mereka laksanakan,” kata Kamsol Jumat (3/6).

Program bimbingan tersebut jelasnya, memang tidak diwajibkan pada seluruh siswa. Paling tidak pada siswa yang sudah bisa menjalankan secara maksimal. Seprti tingkat SD dan SMP yang merupakan tingkat pemberian pemahaman lebih awal.

“Kalau untuk tingkat SMA dan selanjutnya, mereka boleh dikatakan sudah memiliki pengetahuan. Dan bisa saja program lain yang bisa diwacanakan sekolah. Dimana initinya program iti tetap mengarahkan siswa pada yang lebih baik dalam keagamaan yang akan menjadi kebiasaan bagi siswa kedepanya,” tutur Kamsol.

Dengan adanya program tersebut, Kamsol berharap, mampu untuk meningkatkan kecintaan siswa terhadap agama. Kedepanya untuk belajar agama sudah menjadi kebiasaan bagi siswa. Sehingga sekolahpun tidak akan sulit untuk menerapkan pelajaran agama pada siswa. “Untuk agama ini tak ada yang sulit, intinya bagaimana mengarahkan. Termasuk orang tua yang juga harus memberikan pengarahan maksimal terhadap anak terkait agama ini,” tutur kamsol. (Dri)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *