PemerintahanPendidikanPolitikRohul

Melalui Muscab I, Syukri Terpilih Jadi Ketua HMI Cabang Persiapan Rohul Periode 2017-2018

ROHUL, Riau Andalas. com – Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Persiapan Rokan Hulu (HMI) akhirnya memilih Syukri sebagai ketua umum HMI Cabang Persiapan Rokan Hulu pada musyawarah cabang I (MUSCAB I) HMI periode 2017-2018 di kampus UPP, Jumat (24/11/2017) dini hari.

Muscab I yang mengambil tema “Peran HMI Sebagai Kader dan Umat Bangsa” dimulai pada Kamis (23/11/2017) hingga Jumat  (24/11/2017) dinihari berlangsung sukses dan lancar.

Penetapan Syukri sebagai ketua umum HMI cabang Persiapan Rokan Hulu periode 2017-2018 tersebut dihadiri dan disaksikan langsung oleh ketua umum-ketua umum komisariat  beserta  peserta penuh Muscab I.

Dalam MUSCAB I tersebut terpilih juga untuk Mide Formateur  HMI Cabang persiapan Rokan Hulu yaitu Dika Oktafiani dan Ali Nafiah. Dan pengurus MPK PC  diisi oleh 5 orang yaitu Robiyansyah, Dramendra, M. Sukri Hilmi, Andi Sagala, dan Budi Kurniawan.

Usai ditetapkan sebagai ketua umum HMI Cabang Persiapan Rokan Hulu periode 2017-2018, Syukri berpesan bahwa kebersamaan dan saling bekerja sama adalah kunci dari kemajuan HMI Cabang Persiapan Rokan Hulu. Nah tentunya dalam memajukan organisasi ini tidak akan bisa maksimal jika dikerjakan oleh segelintir orang, tentu butuh kerjasama dari kesemua kita.

Sempat terjadi adu argumentasi yang alot dalam musyawarah tersebut, namun itu biasa saja, begitulah dinamika, wajar ada perbedaan pandangan dan  alhamdulillah muscab I selesai juga.

Syukri menegaskan, setelah dilantik menjadi orang nomor 1 di HMI Cabang persiapan Rokan Hulu tersebut akan segera melaksanakan LK II HMI Cabang Persiapan Rokan Hulu dan mengInstruksikan kepada seluruh komisariat-komisariat yang dinaunginya untuk lebih gencar dalam melakukan kaderisasi.

Terimakasih Saya  ucapkan kepada semua pihak yang telah mendukung saya,  mari bersama-sama kita jadikan HMI cabang persiapan Rokan Hulu menjadi organisasi yang betul-betul mencetak generasi-generasi yang memiliki kualitas insan cita serta menjadi garda terdepan dalam menyampaikan kebenaran,’’ujarnya.

Selain itu, Syukri juga menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada semua pihak yang telah berkontribusi demi suksesi acara musbab I ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *