Berita utamaPekanbaruPolitik

Kembalikan Formulir,Dwi titip harapan didukung Gerindra

IMG-20160402-00099

Riauandalas.com-Kembalikan Formulir penjaringan Calon Walikota Pekanbaru (Cawako) Pekanbaru tahun 2017-2022. Dr Ir H Agus Sumarno MM MSi titip harapan diusung Gerindra pada Pilwako 2017 mendatang. Pasalnya, ikut penjaringan yang diselenggarakan partai Gerindra Pekanbaru itu merupakan salah satu keyakinan Dwi akan didukung untuk mencapai kemenangan.

Hal tersebut disampaikan Dwi Agus sumarno, saat penyerahan formulir Sabtu (2/4) di Sekretariat DPC Partai Gerindra, Jalan Bangau Kecamatan Sukajadi- Pekanbaru. Dikatakanya, untuk maju menjadi Pekanbaru I kedepan, ia sudah mempersiapkan berbagai macam program untuk perubahan masyarakat dan Pekanbaru kedepan. Diantaranya, “Terwujudnya Kota Modern Yang Berbudaya Melayu, Humanis, Sejahtera dan Pemerintahan Yang Berorientasi Pada Pelayanan Publik Berlandaskan Nilai-Nilai Religius”.

Menurutnya, jika program tersebut merupakan Visi Misi yang akan di bawa dalam Pilwako 2017 mendatang.

“Sebelumnya, visi misi ini sudah kita koordinasikan dengan beberapa pakar di Riau. Sehingga kita berharap jadi pertimbangan bagi Gerindra demi harapan masyarakat pekanbaru kedepan,” kata Dwi.

Dwi yang disambut lansung oleh Ketua DPC Partai Gerindra Pekanbaru Drs. Esweli yang juga didampingi tim Penjaringan. Menyampaikan, maju menjadi orang nomor satu di Kota Pekanbaru tersebut, tidak lain dan tidak bukan selain dari terpanggil untuk menuju perubahan. Apa lagi sebelumnya ia sudah banyak berpengalaman untuk di Kota Pekanbaru yang artinya betul-betul sudah memahmi terkait kondisi dan kebutuhan masyarakat di Pekanbaru.

“Bahkan saat ini kita juga telah memprogramkan “Kota Ku Rumah ku” untuk masyarakat Pekanbaru. Yang artinya masyarakat itu memang merasakan tinggal di Pekanbaru ini di rumah sendiri, keluarga sendiri yang tidak ada memandang pada ras maupun agama,” tutur Dwi.

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPC Gerindra Kota Pekanbaru Drs. Esweli menyatakan, tidak ada salahnya jika Gerindra mengusung Dwi Agus sumarno menuju Pilwako 2017 mendatang, apa lagi jika Diw Agus Sumarno sesuai dengan hasil surve yang akan dilakukan partai kedepan.

“Kalau memamang layak tak mungkin tidak di usung, karena itulah ada penjaringan,” kata Esweli.

Diakuinya, untuk penentuan itu memang ada pada DPP. Namun untuk penyeleksian berdasarkan hasil surve yang dilakukan DPC yang selanjutnya disampaikan pada DPD dan DPP. Untuk itu siapapun yang ikut penjaringan akan dilakuikan serve yang mnekanismenya siudah dimiliki partai.

“Mudah-mudahan dengan adanya koordinasi seperti ini, bapak Dwi juga merupakan sosok yang diharapkan Gerindra,” tuturnya. (Dri)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *