INHILPolitik

Kapolsek Kemuning, Pimpin Apel Gabungan Persiapan Pengamanan Pilkada Serentak 2018

Kapolsek Kemuning, Kompol Lilik Surianto S.ST.SH. saat memberikan pengarahan.

KEMUNING, Riauandalas.com– Dalam rangka pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2018 Polsek Kemuning melaksanakan Apel Kesiapan pengamanan di halaman Kantor Camat Kemuning, Selasa (26/6/18).

Dalam Apel kesiapan pengamanan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Kemuning Kompol Lilik Surianto S.ST.SH, dan turut hadir Pj Danramil 09 selensen Pelda Poniman, Camat Kemuning Drs. Azwizami MH, Kepala Desa Se kecamatan Kemuning, Ketua LAM, Panwaslu, PPK, Satpol PP, Linmas dan seluruh PPS kecamatan kemuning.

Kapolsek Kemuning, Kompol Lilik Surianto S.ST.SH menjelaskan bahwa Apel kesiapan pengamanan itu dilaksanakan untuk pengecekan kesiapan personel sarana dan prasarana dalam rangka Pemilukada Serentak 2018.

“Setiap tahapan Pilkada memiliki berbagai kerawanan gangguan Kamtibmas yang harus dijaga, antisipasi dan tanggulangi bersama. Untuk seluruh anggota, lakukan tahapan manajemen dalam tugas, tingkatkan koordinasi, komunikasi dan kerja sama antar penyelenggara dan petugas keamanan.

Demikian juga Kita berharap netralitas TNI-Polri serta unsur penyelenggara Pilkada seperti PPK, dan Panwaslu serta seluruh komponen masyarakat, dalam menjaga keamanan dan kesuksesan Pilkada serentak 2018 ini.

Hal senada juga disampaikan oleh Camat Kemuning Drs. Azwizarmi MH.”Dengan adanya Apel persiapan pengamanan dan penyelenggaraan Pemilukada serentak 2018 ini, mudah-mudahan besok pada hari H tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan, inilah yang sangat kita harapkan yaitu Pilkada Damai, tanpa ada intervensi dari pihak manapun juga. Netralitas betul-betul kita jaga demi suksesnya Pemilukada.” pungkas beliau.

Hal ini juga disampaikan oleh Jumadi, yang juga Sekretaris II Forum Komunikasi Wartawan Indragiri Hilir (FKWI ) kecamatan kemuning, menuturkan” Hingga hari ini menjelang hari H, suasana masih terpantau aman dan kondusif. Sesuai dengan kapasitas kami sebagai kontrol sosial, kami juga memantau setiap tahapan-tahapan dalam proses Pilkada serentak 2018 ini, dan kita juga selalu berkoordinasi dan menjalin komunikasi dengan Pemerintah Kecamatan, TNI dan Polri, demi suksesnya Pesta Demokrasi di NKRI khususnya di wilayah Kecamatan Kemuning.”

*Jp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *