PemerintahanPendidikanRiau

Ermita : Saya tidak takut dengan Gubernur

PEKANBARU,Riauandalas.com- Ada kejadian yang menarik perhatian,  pada sa’at PPDB di SMAN 12 beberapa waktu yang lalu.Sempat terjadi ketegangan antara Kepala sekolah Ermita Spd MM dengan seorang wali murid di ruangan operator PPDB.

Hal ini dipicu karena seorang wali murid mempertanyakan tentang adiknya yang tidak lolos sistem zonasi di sekolah tersebut.Sang kepala sekolah sempat meradang dan melontarkan kata – kata yang cukup mengejutkan.

” Saya tidak takut dengan siapapun, pak Kadis saja saya tidak takut, saya tidak takut dengan Gubernur ”  kata Ermita

Kata – kata yang keluar membuat para orang tua atau wali siswa yang sedang antri mengambil berkas kembali karena anaknya  tidak diterima menjadi tertegun.

Ini bisa saja menimbulkan persepsi yang berbeda untuk yang mendengar nya,  buktinya salah seorang wali murid,  sebut saja Yanti mengatakan kepada wartawan diluar ruangan.

”Kalau kepala sekolah marah ya marah saja tapi jangan bilang – bilang tidak takut kepada Kadis atau Gubernur,  itukan atasannya ”  ujar Yanti

Ketika perihal kejadian ini di tanyakan kepada Ermita (31/7), dia mengatakan bahwa yang bersangkutan adalah mantan murid di sekolah tersebut.

” Saya ini kan guru dia nih, adiknya tidak diterima disini,  dia bilang mau kasuskan saya.” tandas Ermita

Liputan : af

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *