Berita utamaDumai

Disos Riau Dilibatkan dalam Penanggulangan bencana Kebakaran lahan diRiau

PEKANBARU (riau andalas.com) – Dinas Sosial Provinsi Riau dilibatkan dalam penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di Riau.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau, H Syarifuddin AR, Jumat (19/6/2015). “Seluruh SKPD di Provinsi Riau ikut terlibat membantu penanggulangan bencana di Provinsi Riau ini, contohnya bencana kebakaran lahan dan hutan,” ujar Syarifudin AR.

Tanggap darurat terhadap bencana, seperti itu bukan hanya kerja dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), tetapi juga melibatkan seluruh SKPD terkait, termasuk Dinas Sosial (Dinsos). Saat turun ke lapangan, semua sudah mempunyai Standar Operasional Prosedur (SOP) masing-masing.

Terkait dengan dana bantuan sosial, menurut Syarifudin AR, masyarakat harus mengubah pola pikir. Sebab, segala sesuatunya harus sesuai dengan aturan yang berlaku. Terakhir, Kepala Dinsos Provinsi Riau mengimbau, agar masyarakat menjaga lingkungan, sehingga bencana Karhutla tidak tidak lagi terjadi. (des)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *