Berita utamaPekanbaruSosial&Budaya

Dinas Sosial Razia,Satu Gepeng Dibawa Ke RSUD

PEKANBARU,(riauandalas.com) – Jelang lebaran, Dinas Sosial dan Pemakaman terus mengintensifkan razia Gelandangan dan Pengemis (Gepeng) di berbagai wilayah di Pekanbaru. Seperti yang dilakukan Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru, Selasa (7/7).

Dalam razia yang digelar, Tim Dinsos da Pemakaman berhasil mengamankan 1 Gepeng Sakit keras di belakang patung kuda simpang lampu merah SKA.

Kepala Dinsos dan Pemakaman Kota Pekanbaru, Khairani yang dihubungi lewat seluler mengatakan dalam razia yang digelar pagi tadi pihaknya berhasil mengamankan 1 gepeng yang sedang sakit keras.

“Sebenarnya ada beberapa gepeng yang ada disana, cuma memang hanya 1 saja yang berhasil kita amankan karena tak kuat lari lagi berhubung sakit. Yang lain lari semua, bahkan anggota kita kalah dibuat mereka makanya gak terkejar,” ujar Khairani.

Khairani menjelaskan satu Gepeng tersebut langsung dibawa ke RSUD Arifin Ahmad untuk dilakukan pengobatan. “Kita bawa ke Rumah Sakit untuk berobat karena memang kondisi Gepeng ini sedang sakit,” ungkapnya.

Lanjut Khairani, pihaknya selama bulan Ramadan ini setiap harinya terus melakukan razia. “Siang hari kita ada dua shif. Untuk pagi dari jam 09.00-11.00 Wib dan untuk siang hari itu dari pukul 13.00-14.30 Wib. Kalau malam kita menggelar razia setipa Jumat malam dan Sabtu malam,” jelas Khairani.

Lebih lanjut Khairani mengimbau masyarakat untuk tidak memberikan bantian-bantuan kepada Gepeng yang berkeliaran di jalanan.

“Lebih baik diserahkan lah ke lembaga yang resmi sehingga bantuan itu jelas,” imbaunya. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *