advertorialINHILPemerintahan

Diawali Penyerahan Bantuan Program K3S, Bupati Inhil Buka MTQ Kecamatan Enok

INHIL,Riau Andalas.com-Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan secara resmi membuka kegiatan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kecamatan Enok, Selasa (22/8/2017) malam hari.

Kegiatan pembukaan tersebut dihadiri Ketua TP PKK Inhil, Camat Enok, Forkopimcam Enok, Pejabat Eselon II, III, IV, Ketua LPTQ, Dewan Hakim, Seluruh Kades dan Lurah se-Kecamatan Enok dan ribuan lapisan masyarakat yang ikut memadati halaman kantor Camat Enok tempat dilaksanakan acara.

HM Wardan dalam sambutannya menyebutkan kegiatan MTQ ini merupakan program Pemerintah Inhil. Dan dalam pantauannya​ Wardan katakan pelaksanaan MTQ setiap tahunnya terus mengalami peningkatan.

“Pelaksanaan MTQ adalah seleksi dan pembinaan yang baik terhadap para peserta,” ujarnya.

Wardan sebutkan, peningkatan MTQ yang dilihatnya​ adalah adanya pelaksanaan MTQ tingkat desa yang sempat juga ia buka. “Pelaksanaan MTQ mulai dari desa sehingga kecamatan sudah banyak terlaksana, ini artinya seleksi kita mencari yang terbaik sudah bagus,” ulasnya.

Kendati demikian, Bupati kelapa ini juga berharap tahapan proses seleksi tersebut harus dipertahankan dan yang terbaik terus dilakukan pembinaan.

“Kami ingin hasil dari pelaksanaan MTQ ini, yang terbaik tersebut dilakukan pembinaan, karena itu merupakan bibit murni yang bisa melanjutkan harapan kita. Saya tidak ingin memakai bakat dari luar, karena kita punya potensi dalam hal ini, bila dilakukan pembinaan,” harap Wardan.

Wardan juga sebutkan, pelaksanaan MTQ di kecamatan Enok memiliki persiapan yang matang yang setara dengan kabupaten, selain itu stand yang berdiri juga banyak, maka dengan itu, Wardan memberikan apresiasi terhadap panitia serta pemerintah kecamatan enok dan pihak yang sudah bekerjasama dalam pelaksanaan MTQ ini.

Dalam pelaksanaan pembukaan MTQ tersebut, sebelum memberikan kata sambutan, Bupati Wardan yang dampingi langsung oleh ketua TP PKK Inhil Hj Zulaikha Wardan, terlebih dahulu dilakukan penyerahan bantuan program K3S kepada kaum duafa dan kaum jompo.

Adv/Roy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *