Selebritis

Bella Shofie Bingung mengapa foto orang tuanya berpenampilan sederhana justru menjadi bahan omongan.

JAKARTA, Riau Andalas.com– Bella mempertanyakan, apakah salah bila orang tuanya bisnis dengan jualan. Mantan pacar Adjie Pangestu itu mengatakan, dirinya justru bangga dan tidak merasa malu.
Selain adiknya, Icha Callista, Bella Shofie juga membuat klarifikasi soal foto keluarganya yang viral. Bella mengatakan tak malu lihat orang tuanya jualan di warung kecil.

Emang kenapa kalau orang tua bisnis jualan? Menurutku ga ada yang salah aku ga malu kok malah aku bangga sebagai anak, aku juga selalu promoin usaha mama di ig story malah aku selalu tulis alamat lengkap biar semua pada datang nyobain masakan mamaku akuu yang yummyy bangett.. orang tuaku bukan tipe orang tua yang selalu suka diam2 dirumah cuma kerjanya kipas2 angkat kaki walaupun aku selalu bertanggung jawab sebagai anak paling tua,” tulis Bella Shofie seperti detikHOT lihat di Insta Story-nya, Kamis (27/12/2017).

Bella Shofie juga bingung mengapa foto orang tuanya yang berpenampilan sederhana justru menjadi bahan omongan. Dia pun menuturkan soal ibunya yang jago masak.

Apa aku harus larang dia untuk melakukan apa yang dia suka? Apa aku harus suruh mereka diam2 dirumah aja gak ada kegiatan apa2, yang ada orang tuaku malah stress trus sakit. Dari dulu mamaku tipe orang yang suka usaha ga bisa diam apa aja otaknya selalu mikir bisnis biasa anak ekonomi emang begitu. Karena dia emang hobi banget masak makanya mama usaha catering dan buka waroeng khusus kuliner medan,” lanjutnya.

Hidup mewah dan terkenal berteman dengan sosialita tentu tak ada yang menyangka orang tua Bella jualan di warung kecil. Setelah foto keluarganya yang berjualan jadi viral, banyak yang menuding Bella tak perhatian kepada orang tuanya.

Bella pun tak tinggal diam. Dia pun membalas perkataan netizen.

Orang tua jangan dihina nanti kualat bagaimanapun kita semua punya orangtua.. kalau dibilang aku gak sayang mereka kayanya semua tau tanpa aku beritahu aku sayanag banget sama papa mamaku,” ungkapnya.

Sampe aku harus susah payah kerja keras beliin mereka rumah baru, mobil, dan mereka juga Alhamdulillah sudah dua kali berangkat ke mekkah masih banyak lagi aku ga perlu tulis semua satu2 karena kasih yang bisa diberikan anak cuma sedikit saja dibandingkan besarnya kasih orang tua sepanjang masa yang tak ternilai harganya..,” demikian akhir tulisan curahan hati Bella Shofie.
(Sumber detik.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *