Berita utamaPemerintahanRiau

Bahas LKPJ 2015, DPRD Riau Nilai Pemprov Gagal

pemrovriau

Pekanbaru,Riau Andalas.com— Bahas penyampaian Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Kepala Daerah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau Tahun 2015. DPRD Riau nilai Pemprov Riau gagal dalam pencapaian kinerja tahun anggaran 2015. Hal itu terbukti dari hasil kerja Pansus DPRD Riau dalam memonitoring kinerja Pemprov Riau selama tahun 2015 lalu.

Adapun kegagalan pemprov tersebut, terlihat dari masih banyak terdapat kelemahan dalam pelaksanaan pembangunan daerah di Riau yang tidak berjalan. Sehingga tidak sesuai dengan perencanaan sebelumnya.

Demikian disampaikan, Juru bicara Pansus LKPJ Riau, Yulisman. Dari kajian yang sudah dilakukan Tim Pansus secara substansi tersebut, Implementasi program yang sudah direncanakan pemrpov Riau sebelumnya banyak yang tidak sesuai dengan jadwal. Sehingga berpengaruh pada penyerapan anggaran yang rendah.

“Ini bisa dibuktikan dengan besarnya Silpa yang terjadi di lingkungan pemrpov Riau,” terang Yulisman saat melaksanakan paripurna penyampaian LKPJ kepala daerah Riau tahun anggaran 2015 Kamis (19/05) sore lalu.

Akibat rendahnya serapan anggaran tersebut, tidak hanya berpengaruh pada pembangunan di Riau. Tapi juga pada tingkat pelayanan yang diberikan kepada publik atau masyarakat yang dinilai tidak memenuhi standar pelayanan minimum Provinsi Riau. “Sehingga untuk kedepanya Pemprov Riau bisa menjadikan kondisi 2015 ini menjadi pengalaman berharga untuk tahun berikutnya,”. Ujar Yulisman.

Agar kondisi tersebut tidak terulang lagi katanya, DPRD Riau akan memberikan rekomendasi kepada Pemprov Riau. Sehingga peningkatan pencapaian keja bisa tercapai secara maksimal. Dimana kuncinya kembali pada pihak pemprov Riau untuk membangun koordinasi yang baik dengan dengan Kabupaten/Kota untuk lebih meningkatkan kinerja. Terutama dalam implementasi program yang sudah direncanakan.

“Untuk ini, DPRD Provinsi Riau belum bisa memberikan apresiasi kapeda pemprov Riau dalam pencapai kinerja. Karena Pemprov Riau bersama jajaran masih harus bekerja keras terkait implementasi. Agar pembangunan di Riau sesuai dengan apa yang telah direncanakan. Terutama sesuai. visi, misi Riau kedepan,” tutur Yulisman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *