PekanbaruPemerintahanPolitik

Acara panjat pinang HUT RI ke-71 oleh tim sukses Firdaus, ada bendera yang terinjak-injak.

IMG_20160818_164429

PEKANBARU, Riau Andalas.com-Untuk memperingati dan memeriahkan HUT RI ke 71, tim sukses Firdaus center didukung oleh ketua LPM kota Pekanbaru Asun, mengadakan acara panjat pinang (18/8) di lahan kosong/parkiran, tepatnya diseberang depan kediaman rumah dinas Walikota Pekanbaru.
Panitia menyiapkan sekitar 27 batang pinang dengan berbagai macam hadiah yang akan di perebutkan oleh regu pemanjat perwakilan masing-masing dari kelurahan/kecamatan yang ada di Pekanbaru.
Acara dihadiri dan dibuka oleh Walikota Dr. Ir. Firdaus, ST, MT dan juga dihadiri oleh beberapa kepala dinas serta camat.
Namun, ada yang menarik perhatian Riau Andalas.com disela-sela acara tersebut.
Dari 27 batang pinang yang hadiahnya sudah diraih oleh regu pemanjat, dipuncak batang pinang ada bendera merah putih dan bendera biru bergambar Firdaus, sang walikota yang akan maju kembali pada pemilihan walikota pada Februari 2017 nanti.
Entah di sengaja atau tidak, ada satu batang pinang yang sudah tidak ada benderanya lagi.
Tidak beberapa jauh, tampak ada yang sedang mengambil bendera Merah Putih dan meninggalkan bendera berwarna biru.
Entah pihak panitia mengetahui atau tidak keberadaan bendera berwarna biru yang ada gambar orang yang mereka dukung itu atau tidak,yang jelas ketika Riau Andalas.com pergi meninggalkan tempat tersebut setelah acara selesai, tampak bendera tersebut berada tergeletak dipinggir lapangan.
Bahkan bendera tersebut sempat tampak terinjak-injak oleh warga yang hendak lalu lalang kebelakang tenda panitia.
Salah seorang warga sebut saja namanya Anhar (bukan nama sebenarnya) sempat memperhatikan bendera berwarna biru itu yang sebelumnya berada dipuncak batang pinang.
“Kok panitianya bisa tidak nampak dan seakan meremehkan bendera itu,” ujar Anhar.

Liputan :AFRI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *