Berita utamaJambi

Sambut malam tahun baru 2023 Pemdes Desa jernih, Mengisi Dengan Kegiatan Islami

SAROLANGUN,Riauandalas.com-Pada malam momen pergantian tahun baru 2023 Pemerintah Desa Jernih. Dibawah kepemimpinan Ali Yusuf ,yang belum lama menjabat kepala desa ini telah mampu Memberikan perobahan pada desa nya dalam momen penyambutan tahun baru, ini terlihat pada Momen pergantian tahun baru 2023. Sedikit berbeda dari tahun tahun sebelumnya, yang mana Sebelum nya Masyarakat Menyambut Tahun baru dengan pesta kembang api dan lain lain

namun kali ini pemerintah desa jernih di bawah kepemimpinan Ali Yusuf , lebih Mengajak Masyarakat desa nya mengisi dengan kegiatan Islami.
Hal ini terlihat pada malam Sebelum nya pada tanggal 30/12/2022 Kepala Desa Ali Yusuf menghadiri acara pentas Seni Islam yang di selenggarakan oleh Pemerintah Desa dan Karang Taruna serta tokoh Masyarakat, Sekaligus Menutup Acara Pentas Seni Islam Olahraga (Pensi), dan Pemberian Hadiah kepada Peserta Pemenang Cabang Cabang Lomba.

Selanjut nya pada malam puncak pergantian tahun baru 2023 pemerintah desa jernih kecamatan air hitam, kabupaten Sarolangun Kembali lagi Mengisisi dengan kegiatan islami ,Dengan Mengadakan acara pengajian Siraman rohani Yang Mendatangkan Pencerama Habib H. AHMAD SU’AIDI MAHDI MA’RISY S.Ag, M.Ag Dari ibu kota Jambi ,Tanggal 31/12/2022 yang mana kegiatan ini Berlangsung di Masjid Raya As’ARI padang Lalang.Desa jernih

Acara ini Di hadiri lansung Kepala Desa Bapak Ali Yusuf beserta Kapolsek Air Hitam, Sekdes, BPD, Lembaga Adat, Pegawai Syarak, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Masyarakat Desa Jernih, Perangkat Desa, , Ket RT. Karang Taruna Dan Mahasiswa Kuliyah Kerja Nyata (Kukerta), STAI Ma’arif Sarolangun Posko II Desa Jernih.

Dalam Sambutan Kepala Desa Jernih Ali Yusuf
menghimbau kepada warga masyarakat agar kiranya kekompakan dan kebersamaan kita ini dapat terus terbina dan dapat ditingkatkan lagi demi tetap terlaksananya kegiatan Pengajian ini secara istiqamah tiap tahunnya

Karena kegiatan Pengajian semacam ini sangat penting bagi kita semua, sebagai wahana untuk menyegarkan semangat keagamaan dan keimanan kita dalam menjalani kehidupan di dunia ini dengan jalan yang benar, jalan yang diridhai Allah Subhanahu wa ta’ala.

Ali Yusuf dalam sambutannya iya juga Menyampaikan dan berharap dalam pembangunan Kedepannya nanti insa Allah akan berupaya Supaya jln lingkar desa kita ini
bisa aspal dan tidak ada lagi jln yang berlobang Mengingat Desa jernih ini adalah ibu kota kecamatan air hitam ,

lebih lanjut Ali Yusuf Mengungkapkan Bahwa jabatan kepala desa yang di titipkan di pundak nya adalah amanah masyarakat ,Serta tidak ada jabatan yang kekal ,hari ini saya berdiri di sini selaku kepala desa ,namun beberapa tahun mendatang Jabatan ini akan di pimpin oleh orang lain pula ,
untuk itu di masa kepemimpinan saya insa Allah akan selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk desa kita yang kita cintaini tutup kepala desa

Selanjut nya acara di isi dengan Mendengarkan ceramah dari Habib H. AHMAD SU’AIDI MAHDI MA’RISY S.Ag, M.Ag ,Dari ibu kota Jambi

(Sobri Hamdani)