Berita utamaBisnis&EkonomiKampar

Peduli Sesama, PT AKG kembali Salurkan CSR

KAMPA,Riauandalas.com – Sebagai wujud kepedulian perusahaan terhadap lingkungan sekitar, PT Air Kampar Grup (AKG) kembali menyalurkan bantuan CSR bidang sosial dan lingkungan kepada masyarakat Desa Pulau Birandang, Kecamatan Kampa dan mitra kerjanya, yakni dari SPTI dan NIBA di Aula Desa Pulau Birandang, Selasa (5/7/2022).

‘’Alhamdulillah, ini merupakan wujud rasa kepedulian kita terhadap masyarakat sekitar, terutama masyarakat yang memerlukan dalam bentuk sembako. Semoga ini bermanfaat untuk membantu meringankan beban masyarakat kita,’’ sebut Manajer PT AKG, El Yudi didampingi Manajer Kebun T Turnip dan Humas Permadi SPdI dan selaku legal di PT AKG, Gun gun, kemarin.

Dikatakan Yudi, pihaknya berharap bantuan yang diberikan ini jangan dilihat dari besar kecilnya bantuan tapi ketulusan dan keikhlasan serta kepedulian pihaknya kembali dapat membantu masyarakat yang memerlukan sembako sebagai kebutuhan harian masyarakat.

‘’Kami mohon doa dan dukungan masyarakat desa kita agar kita selalu sehat wal afiat dan dibukakan pintu rezki, terutama kami dalam menjalankan roda perusahaan ini, sehingga diharapkan bantuan seperti ini kelak dapat terus kita salurkan kepada masyarakat kita,’’ tambah Yudi.

Jumlah sembako yang disalurkan sebanyak 170 paket untuk masyarakat dan 140 paket untuk mitra perusaahan yang terdiri dari tenaga kerja dari SPTI dan NIBA. Paket Sembako sendiri terdiri dari beras, mie, gula dan minyak goreng.

Ratno, salah seorang penerima bantuan mengucapkan terima kasih banyak kepada perusahaan yang sudah membantu dengan adanya sembako ini. ‘’Semoga PT AKG dimurahkan rezkinya dan kita semua selalu sehat. Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada perusahaan ini,’’ sebut warga Dusun I ini.

Sementara Kades Pulau Birandang Tomas Renaldo menyambut baik dan mengapresiasi pihak perusahaan yang baru beberapa tahun berdiri di desa tapi sudah memberikan kontribusi nyata buat lingkungan sekitar dan patut dijadikan contoh.

‘’Kami dari pemerintah desa memberikan apresiasi kepada PT AKG, meskipun mereka perusahaan baru tapi sudah memberikan kontribusi positif buat membantu kesejahteraan masyarakat kami,’’ sambut Tomas.

Pihaknya mengimbau kepada perusahaan lain yang beroperasi diwilayah kerja desa terluas di Kabupaten Kampar itu agar meniru langkah yang dilakukan PT AKG, sehingga keberadaan CSR perusahaan sebagai kewajiban PT bersangkutan dilingkungan kerjanya benar-benar dirasakan masyarakat.(bus)