BengkalisLingkunganRiau

Panglima TNI Akui Kebakaran Lahan di Bengkalis – Riau Sulit Di Padamkan.

BENGKALIS, Riauandalas.com- Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Kelurahan Terkul, Kecamatan Rupat, Kabupaten Bengkalis, Riau, ditinjau Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Sabtu ( 23/2/2019 ). Panglima akui pemadaman api di lahan gambut itu cukup sulit dilakukan.

Panglima TNI melihat karhutla yang melanda perkebunan karet milik warga Kelurahan Terkul. Dia juga ikut mencoba mematikan api.

“Ya, saya tadi ikut matikan api. Ya susah. Karena saya belum biasa, jadi susah. Kalau sudah biasa mungkin gampang,” kata Hadi Tjahjanto.

Hadi menyebutkan ada tiga permasalahan dalam upaya pemadaman.

“Yang pertama, peralatan (pemadaman) perlu ditambah. Kedua, personel (TNI) juga akan tetap ditambah, dan yang ketiga, kita perlukan bantuan alat transportasi udara (helikopter), sehingga helikopter kita harus ditambah,” kata Hadi.

Karhutla di Kecamatan Rupat, Bengkalis, masih belum bisa diatasi. Luas lahan yang terbakar terus bertambah. Tim Satgas Karhutla yang terdiri dari TNI, Polri, Manggala Agni, BPBD dan masyarakat, setiap hari berjibaku mematikan api di dalam gambut tersebut.
yang terus merembet membakar lahan masyarakat.( Fendi / biro )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *