Hukum&KriminalRohul

Alamak…”Takut Ada Razia ‎Sat Lantas Polres Rohul,Puluhan Pengendara Memilih Berhenti Di Bahu Jalan.

ROKAN HULU, Riauandalas.com  – Pemeriksaan kendaraan yang dilakukan oleh, Satlantas, Polres Rohul di jalan Diponegora sebelum jembatan Batang Lubuh  kelurahan Pasir Pengaraian Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu pada kamis (19/04/18) sore yang di gelar secara rutin di tempat yang berbeda beda  membuat puluhan pengendara memilih  untuk tidak melintas bahkan banyak yang putar arah setelah mengetahui ada razia.‎

Menurut Pantauan di lapangan Puluhan pengendara tampak berhenti memadati bahu jalan ,sejumlah pengendara tidak mau melanjutkan perjalanan untuk melintas di lokasi pemeriksaan kendaraan lantaran takut di tilang karena tidak melengkapi surat-surat kendaraan dan perlengkapan lainnya.

Seperti yang di ungkapkan Risma,(37) salah satu pengendara yang mengaku lupa membawa STNK dan Tidak memakai Helm ia mengatakan baru pulang kerja di salah satu Warung  di Taman Kota menuju pulang ke Pasir Putih , namun karena ada razia akhirnya dirinya tidak berani untuk melintas “Saya tidak membawa SIM, tidak pakai Spion dan hanya membawa STNK yang pajaknya belum dibayar.”Katanya sambil tersipu malu”
“Saya lihat dari kejauhan ada razia, dan banyak juga pengendara lain yang berhenti, akhirnya saya juga ikut menghentikan kendaraan nya bersama dengan puluhan kendaraan lainnya,” katanya.

Sembari tersenyum, Risma saat di temui di bahu jalan mengatakan akan tetap menghentikan kendaraannya sampai razia kendaraan sudah selesai di gelar.

Terpisah Kapolres Rohul AKBP M Hasym Risahondua SIK Msi Melalui Kasat Lantas Polres Rohul AKP Risnan Al‎dino SIK saat di konfirmasi menjelaskan Razia ini‎ di gelar untuk persiapan Pelaksanaan operasi Patuh yang akan di gelar pada tanggal 26 April 2018. Mendatang” tegasnya”
‎Kasat lantas menghimbau kepada para pengendara kendaraan bermotor tidak perlu takut  yang penting kita berharap agar pengendara  melengkapi surat surat kendaraan sebelum berkendara “Lengkapilah kendaraannya seperti STNK,SIM,Kaca Spion, TNKB,dan gunakan Knalpot standar, di saat berkendara menggunakan sepeda motor Pakailah Helm Standar SNI depan belakang,juga untuk kendaraan bermotor roda empat,atau lebih Pakailah sabuk pengaman.karna kecelakaan lalu lintas di awali dengan tidak tertibnya berlalulintas,jadi untukmengurangi angka kecelakaan marilah kita ciptakan kabupaten Rokan Hulu menjadi daerah tertib lalu lintas ” Himbaunya”
*** ( Alfian Tob)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *