INHILPemerintahan

Hari Jadi Komunitas Seni Bukit 30 Menggelar Berbagai Perlombaan

Camat Kemuning Bersama Peserta lomba Hari Jadi Komunitas Seni Bukit tuga puluh

KEMUNING,Riauandalas.com– Dalam rangka hari jadi Komunitas Seni Bukit 30 menggelar beberapa ajang perlombaan, antara lain Festival Rebbana dan Festifal Tari Kreasi.

Bertempat di pendopo rumah Dinas Camat Kemuning Kelurahan selensen, Acara lomba yang berlangsung selama 4 hari tersebut ternyata mampu membuat animo masyarakat untuk mengikuti dan menyaksikan secara langsung perlombaan tersebut.

Pada malam final penyelenggaraan lomba itu yang di gelar pada sabtu malam 13/1, Tampil sebagai pemenang dalam ajang lomba festival rebbana adalah grub rebbana kelurahan selensen, sedangkan yang menjadi juara dalam ajang lomba Tari kreasi adalah SMPN 1 Kemuning.

Camat Kemuning yang hadir dalam penutupan kegiatan lomba bersempena ulang tahun Komunitas Seni Bukit 30 tersebut mengatakan sangat mengapresiasi acara seni yang di gelar oleh Komunitas seni Bukit 30 tersebut.

” kegiatan seperti ini perlu di gelar setiap tahunya karena dari ajang lomba seperti ini kita bisa menemukan bakat bakat seni yang selama ini terpendam, hingga nantinya bisa di poles dan di benahai agar bisa bersaing di ajang yang lebih tinggi lagi dan tentunya bisa mengharumkan nama kecamatan Kemuning ini,sebutnya

Lebih lanjut dikatakan camat ” saya berjanji akan lebih sering menyelenggarakan acara acara perlombaan seni seperti ini agar nantinya bisa menemukan bakat bakat seni di dalam diri dan jiwa generasi penerus bangsa , yang mungkin selama ini belum terasah bakatnya, selain itu camat juga menilai dengan di gelarnya kegiatan lomba seperti ini kiranya dapat meminimalisir prilaku penyimpangan dan kenakalan remaja dalam penggunaan obat obat terlarang seperti ngelem ,penggunaan narkoba dan prilaku penyimpangan lainya, jika kegiatan kegiatan positif seperti ini sering di gelar maka para remaja dan kaum muda akan larut dalam kegiatan seni hingga bisa mencegah para pemuda melakukan prilaku yang menyimpang, pungkasnya

Roy/iwa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *