Berita utama

Seleksi Calon kades di Inhil Kisruh, RDP Ditunda Karena Kadis PMD Sakit

TEMBILAHAN,Riau Andalas.com – Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau tunda rapat dengar pendapat (RDP) terkait kisruh hasil seleksi pemilihan kepala desa di Negeri Hamparan Kelapa Dunia.

Penundaan RDP ini dikarenakan ketidak hadiran Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Indragiri Hilir, Yulizal.

“Dari awal kami ingin agar kepala dinas yang hadir, karena Kadis bisa mengambil keputusan,” kata anggota Komisi I DPRD Indragiri Hilir, Malian Gazali. Selasa malam (8/8/2017).

Rencana RDP kali ini kami akan membahas hasil pembahasan seleksi calon kepala desa dan persoalan pemilihan kepala desa antar waktu.

Politisi PPP ini juga mengungkapkan bahwa alasan Kadis PMD tidak hadir dikarenakan persoalan kesehatan.

“Alasannya kadisnya kurang sehat. Hari ini mesti kedokter,” kata Malian.

Tampak pada kegiatan itu dihadiri oleh Tim Seleksi Calon Kepala Desa dari Universitas Islam Indragiri (UNISI). (Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *