Hukum&KriminalLingkunganRohul

‎Buaya Terkam Bocah Hingga Tewas Saat Sedang Mandi Banjir Di Bonai Darussalam

ROKAN HULU, Riauandalas.com  – Rahmad Andika Saputra, bocah berusia 7 tahun tewas diterkam buaya saat sedang mandi di depan rumahnya yang sedang dilanda banjir di Dusun I Harapan, Desa Sontang, Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Provinsi Riau Kamis (15/11/2018).pagi.

Kapolres Rokan Hulu AKBP M Hasym Risahondua SIK M Si melalui Kapolsek Bonai Darussalam Iptu Riza Effyandi saat di konfirmasi melalui ralan WhatsApp nya menyebutkan,”Korban kita temukan sudah meninggal dunia di dekat jembatan memasuki rumahnya sekitar 20 meter dari tempat bocah tersebut mandi. Kondisi korban saat di evakuasi mengalami luka robek akibat gigitan buaya di perut, dada, punggung sebelah kanan,” ungkap Kapolsek Bonai Darussalam Iptu Riza Effyandi.

Kejadian berawal, sekitar pukul 09.00 WIB, saat itu korban pamit kepada ibunya, Ayu Lestari, untuk mandi di depan teras rumah panggung yang sedang dilanda banjir‎,namun naas menimpa bocah tersebut,”saat dirinya akan naik ke teras rumah, ibu korban melihat adanya gelombang air yang cukup besar dan ketika itu korban hilang seketika di dalam air,‎melihat anaknya hilang, kata Kapolsek , ibu korban langsung berteriak meminta tolong kepada suaminya, Darman Laia, namun setelah dicari cari tidak ditemukan.
Beberapa orang saksi yang ikut melakukan pencarian, melihat ada seekor buaya dari jarak sekitar 200 meter dari tempat kejadian perkara (TKP).

“Kita melakukan pencarian bersama warga. Sekitar pukul 13.00 WIB, korban berhasil kita temukan, namun sudah meninggal dunia,” ujar Riza.
Selanjutnya, korban dievakuasi dan dibawa ke puskesmas setempat.
“Atas kejadian tersebut, pihak keluarga menolak dilakukan autopsi terhadap korban dan membuat pernyataan penolakan autopsi,” sebut Riza.
***( Alfian Tob)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *